Bangun Sumur Resapan Cegah Banjir

Pekanbaru | Selasa, 29 Mei 2018 - 11:11 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - Untuk mengurangi dampak banjir, Kelurahan Tuah Karya berencana membuat sumur resapan dan biopori.

Lurah Tuah Karya Defna Lioni kepada Riau Pos, Ahad (27/5) mengatakan bahwa pihaknya bersama forum RT/RW akan membuat sumur resapan, yang berguna mencegah banjir. "Di sini sering banjir, ini upaya pencegahan yang akan kami lakukan," terangnya.

Baca Juga :Olah Limbah Domestik Jadi Kompos Biopori

  Defna menambahkan, banjir yang sering terjadi di wilayahnya, disebabkan karena serapan air yang tidak maksimal.

Wilayah Kelurahan Tuah Karya dikatakan Defna memiliki 12 ribu kepala keluarga dengan 30 ribuan jiwa. Defna menerangkan program ini akan dibuat di setiap rumah rumah, sehingga saat hujan air bisa masuk ke sumur resapan.

"Kami masih merencanakan, kemungkinan selesai Ramadan baru dijalankan," ujarnya.(cr4)

   Defna mengatakan, peran serta masyarakat untuk turut aktif dalam mencegah banjir menjadi sangat penting. Karena saat ini, masyarakat harus dikatakannya memang harus ikut membantu program pemerintah.(cr4)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook