PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pasca dilantik Wakil Walikota Pekanbaru menjadi Kepala Dinas Pendidikan (Disdik), Kamis (29/1/2016), Abdul Jamal MPd langsung memantau kesiapan pelaksanaan Ujian Nasional (UN).
Hal itu dilakukan mengingat pelaksanaan UN tidak lama diselanggarakan, sehingga dirinya perlu memastian kesiapannya.
"Selain memantau kesiapan UN, kita juga akan melakukan evaluasi terhadap program-program yang sudah dibuat Kadisdik sebelumnya, apabila program itu bagus maka dilanjutkan, jika kurang baik makan akan dilakukan perbaikan," sampainya kepada Riaupos.co, Jumat (29/1/2016).
Selain itu, guna mengintensifkan pelayanan pendidikan kepada masyarakat, Jamal menyebutkan membuka layanan Call Center. "Kita masyarakat memiliki keluhan mengenai pendidikan maka dapat disampaikan melalui call center, seperti keluhan adanya pungutan liar dan lain semacamnya, ini bertujuan agar kualitas pendidikan di Kota Pekanbaru semakin baik lagi," pungkasnya
Laporan: Riri R Kurnia
Editor: Yudi Waldi