(RIAUPOS.CO) - HUJAN deras mengguyur Kota Pekanbaru beberapa jam sebelum Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri), Rabu (27/6). Meski beberapa tempat pemungutan suara (TPS) tergenang air, namun pelaksanaan pemungutan suara kemarin secara keseluruhan berlangsung aman dan lancar.
Kepastian kondisi ini disampaikan Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto kepada awak media di Mapolresta Pekanbaru, kemarin. Dikatakannya, situasi dan kondisi di Kota Pekanbaru dalam pelaksanaan Pilgubri berjalan aman dan situasi kota kondusif.
“Ya, ini adalah berkat kerja sama yang baik antar stakeholder, termasuk partisipasi dari masyarakat, pasangan calon (paslon), tim sukses, dan lainnya,” kata Kapolresta.
Dijelaskannya, untuk mengamankan pelaksanaan Pilgubri di Kota Bertuah, pihaknya juga mengerahkan tim patroli keliling yang di-back up Polda dan Brimob serta TNI.
‘’Pantauan di lokasi, semua kondisi dalam keadaan aman. Hanya saja ada permasalahan yang terjadi di TPS yang terkena dampak banjir,’’ ujar pria yang akrab disapa Santo itu.
Terkait temuan-temuan kecurangan yang terjadi selama proses pemungutan suara, Santo mengatakan, hal tersebut masih dalam pengkajian tim panitia pengawas (panwas). “Hal tersebut masih dikaji panwas. Kami mendapat laporan dari Sentral Gakkumdu, karena di situ ada panwas, ada juga unsur kejaksaan dan kepolisian di dalamnya,” ujarnya.
Sementara itu terkait adanya isu money politic, Santo katakan hingga saat ini belum ada menemukan.
Wako Tinjau Sejumlah TPS
Sementara itu, Wali Kota Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT melakukan peninjauan ke sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar di Kota Bertuah. Peninjuan ini memastikan pelaksanaan Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Riau berlangsung, Rabu (27/6) kemarin, berjalan dengan lancar.
Setidaknya ada enam TPS yang disambangi orang nomor satu di Pekanbaru. Yaitu TPS 06 yang berlokasi di Kelurahan Sago, Kecamatan Senapelan tepatnya di samping rumah dinas Wali Kota Pekanbaru Jalan Ahmad Yani. Lalu TPS 14 Jalan Hassanudin, Kelurahan Rintis, Kecamatan Limapuluh.