LDII Jalin Silaturahmi dengan Camat dan MUI Rumbai Barat

Pekanbaru | Jumat, 28 Januari 2022 - 10:10 WIB

LDII Jalin Silaturahmi dengan Camat dan MUI Rumbai Barat
Camat Rumbai Barat Jasrul (tiga kiri) Ketua PC LDII Rumbai Barat Mhd Arief Hasan (tiga kanan) beserta pembina M Umar, H Swasisto, Awaldi Hasibuan, Rifhadi foto bersama setelah beraudensi dengan Camat Rumbai Barat, Kamis (27/1/2022). (LDII RUMBAI BARAT UNTUK RIAUPOS.CO)

BAGIKAN



BACA JUGA


PEKANBARU (RIAUPOS.CO)  - Pimpinan Cabang (PC) Lembaga Dakwa Islam Indonesia (LDII) Kecamatan Rumbai Barat, sebagai ormas islam dalam membina umat perlu kiranya bersama-sama mewujudkan masyarakat yang islami dan saling memperkuat ukhuwah islamiyah serta toleransi. Berikut bekerja sama dalam menyukseskan program pemerintah di setiap tingkatan.

 Hal ini dilakukan PC LDII  dengan Camat Rumbai Barat di Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) Rumbai Barat, Kamis (27/1).


Turut hadir Camat Rumbai Barat Jasrul Spd MM, Ketua MUI Rumbai Barat Syukron, Pembina LDII Muri Srinoto Kusumo, M Umar, H Swasisto, Awaldi Hasibuan, Ketua PC LDII Rumbai Barat Mhd Arief Hasan SKom MKom, Ketua PC LDII Rumbai Rifhadi dan pengurus lainnya.

Ketua PC LDII Rumbai Barat Mhd Arief Hasan yang juga sebagai dosen Unilak  mengatakan, pihaknya ingin memperkenalkan pengurus LDII yang baru dilantik, masa bakti 2021-2026. Mulai dari kegiatan, program kerja serta bagaimana memaksimalkan peran LDII di tengah masyarakat hingga sinergi dan kolaborasi menjalankan kegiatan membina umat dalam keagamaan, khususnya di Rumbai Barat.

Lebih lanjut Arief mengatakan, LDII dalam membina umat tidak bisa sendiri, namun perlu bersinergi dan bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk dengan pihak kecamatan, Polsek, MUI, ormas dan pihak lainnya di semua tingkatan.

"LDII dalam kiprahnya membina umat tidak bisa sendiri, perlu kerja sama dengan berbagai pihak di setiap tingkatan, untuk membantu pemerintah dalam keagamaan, sosial dan termasuk kita telah sampaikan program kerja dan kerja sama yang bisa kami jalin bersama untuk kemaslahatan umat," jelas Arief.

Camat Rumbai Barat Jasrul Spd MM mengatakan, dengan kerja ikhlas, pengabdian tulus, dan doa dari orang-orang baik, dirinya mendapat amanah menjadi camat di mana ia dibesarkan dan tinggal saat ini.(rul)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook