JELANG TAHUN BARU

Pekanbaru Mulai Sepi, Banyak Warga Wisata ke Sumbar

Pekanbaru | Minggu, 27 Desember 2015 - 19:15 WIB

PEKANBARU (RIAU POS.CO)—Sejak Natal dan menjelang perayaan Tahun Baru 2016, Kota Bertuah Pekanbaru mulai sepi. Jalan-jalan yang sehari-hari dihias kemacetan, kini mulai sepi. Banyak warga Pekanbaru memilih week end ke luar kota, terutama Sumatera Barat.

Tak mengherankan, lebih dari separoh warga yang berdomisili di Kota Pekanbaru berasal dari Sumbar. Sehingga mereka memilih Sumbar sebagai destinasi untuk refreshing, melepas lelah setelah padatnya aktifitas sehari-hari.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Hampir setiap pergantian tahun kami sekeluarga memilih berwisata ke kampung halaman di Sumatera Barat. Di sana banyak alternatif untuk berwisata. Sumbar terkenal sebagai tempat untuk berwisata. Terutama panorama alamnya yang indah,’’ kata Evi, warga Pekanbaru, yang sehari-hari bekerja  sebagai karyawan swasta di salah satu bank.

Senada dengan Evi, Heri Antoni, warga Rejosari, Tenayan Raya, juga lebih memilih Sumbar untuk merayakan pergantian tahun. ‘’Saya sekeluarga tak bosan-bosan berlibur ke Sumbar. Untuk merayakan Tahun Baru ini kami juga akan  berkunjung ke Sumbar. Di sana banyak pilihan berwisata, panorama alamnya indah, ada danau, lembah, pegunungan, pantai dan tempat-tempat wisata budaya, serta tempat-tempat wisata lainnya,’’ kata Heri Antoni yang seorang PNS ini.

‘’Pokoknya kalau bicara Sumbar, pasti identik dengan tempat-tempat wisata yang cukup eksotik. Perjalanan melintasi bukit barisan dan kelok Sembilan, paling saya sukai. Karena cukup menantang, dan pemandangannya indah,’’ kata Fatmawati, warga Hang Tuah.

Laporan: Nofra Syahputra

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook