Disdik Canangkan Sekolah Bersepeda

Pekanbaru | Kamis, 27 Juni 2013 - 09:07 WIB

Laporan AGUSTIAR, Pekanbaru agustiar@riaupos.co

Dinas Pendidikan (Disdik) Pekanbaru mencanangkan, untuk tahun ajaran baru ini, supaya seluruh anak sekolah menggunakan sepeda ke sekolah. Khususnya anak-anak yang selama ini diberikan kebebasan berkendaraan motor oleh orangtuanya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dikatakan Kepala Dinas Pendidikan Pekanbaru Zulfadil, saat berbincang-bincang dengan Riau Pos dan sejumlah media lainnya, Rabu (26/6) menyebutkan, dalam waktu dekat program bersepeda ke sekolah akan segera diterapkan di Pekanbaru.

Dijelaskan lagi, program ini dibuat untuk meminimalisir terjadinya geng motor dengan tindakan kriminalnya, kemacetan di jalan raya, dan paling utama itu mengurangi polusi udara yang saat ini semakin tidak sehat.

‘’Anak SMP dan SMA menggunakan kendaraan bermotor ke sekolah jelas melanggar aturan, sebab mereka belum memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) dari kepolisian. Artinya mereka selama ini telah melanggar UU, ke depan, ini akan kita tertibkan,’’ kata Zulfadil.

Untuk menumbuhkembangkan minat dari pelajar dalam bersepeda, maka setiap pelajar diwajibkan menggunakan sepeda kesekolah. Dan tidak ada lagi yang menggunakan sepeda motor.

‘’Selama ini yang terjadi, ketika ada teman mereka bersepeda ke sekolah, teman-teman lain mencemoohnya. Untuk menghilangkan ini maka kita akan buat aturan tidak adalagi yang boleh menggunakan kendaraan motor ke sekolah, kecuali sepeda,’’ tegasnya.

Saat ini disebutkan Zulfadil lagi, Disdik Pekanbaru telah menyiapkan 50 unit sepeda, yang nantinya akan dibagi ke beberapa sekolah di Pekanbaru. 50 unit ini bantuan dari investor yang peduli terhadap lingkungan dan dunia pendidikan yang sehat.

Saat dikonfirmasi kepada Wali Kota Pekanbaru Firdaus MT mengenai program Disdik, dia memberikan apresiasi. Karena disamping meminimalisir polusi udara di Pekanbaru, dengan bersepeda secara tidak langsung mereka telah berolahraga setiap harinya, dan sehat tentunya.

‘’Terobosan ini sangat bagus sekali, jika ini terealisasi maka pertama kali di Indonesia. Saya akan mendukung sepenuhnya program dari Disdik ini,’’ tegas Wako.

Menurut Wako, tentunya dengan anak-anak bersepeda ke sekolah, akan membuat lebih sehat, lebih aman, jauh dari praktik tindakan kriminal. Di samping itu juga mereka juga telah mendukung program Pekanbaru Go Green.

‘’Tidak perlu malu untuk bersepeda ke sekolah, karena saya juga  dulu bersepeda ke sekolah,’’ sebutnya Firdaus.

Untuk itu, Wako juga minta dukungan kepada wali murid untuk tidak memperbolehkan anaknya menggunakan sepeda motor ke sekolah, jika sekolah mereka jauh dari rumah, Pemko sudah menyiapkan bus TMP yang murah bagi pelajar.

‘’Tanpa ada dukungan dari orang tua jelas program ini tidak akan dapat dilaksanakan,’’ tutur Firdaus.(lim)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook