RTv Hadirkan Gagasan Dukung Visi Riau 2020

Pekanbaru | Minggu, 27 Mei 2012 - 07:14 WIB

RTv Hadirkan Gagasan Dukung Visi Riau 2020
Chairman Riau Pos Group Rida K Liamsi (kanan), mantan Gubernur Riau Saleh Djasit (tengah) dan Ketua KPID Riau Dr Junaidi saat talkshow ulang tahun ke-11 Rtv di Gelanggang Remaja Pekanbaru, Sabtu (26/5/2012) malam. (Foto: defizal/riaupos)

PEKANBARU (RP) -  Memasuki usia ke-11, Riau Televisi (RTv) terus melakukan inovasi dan kreatifitas dalam menyediakan informasi publik. Semangat dan spirit itu menjadikan RTv menghadirkan gagasan dalam mendukung Visi Riau 2020.  Apresiasi dan prestasi ini terkuak dalam talk show Kemilau RTv di Gelanggang Remaja, Sabtu (26/5). Turut hadir sebagai narasumber, Kepala Inspektorat Provinsi Riau Syamsurizal, mantan Gubernur Riau H Saleh Djasit, Chairman RPG H Rida K Liamsi, budayawan dan tokoh masyarakat Riau H Tenas Effendy serta Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Riau, Dr Junaidi.

Turut hadir dalam rangkaian HUT Rtv tersebut, CEO Riau Pos Group H Makmur SE Ak MM, Pimpinan Umum Pekanbaru MX Yurmalis Khatib, Pemimpin Redaksi Pekanbaru Pos, M Nazir Fahmi, GM RTv Sumedi Susanto dan tamu undangan.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Mantan Gubernur Riau Saleh Djasit menilai, sebagai televisi lokal, RTv tumbuh dan berkembang dengan positif serta berjaya. ‘’Semangat dan spirit itu menjadikan RTv menghadirkan gagasan dalam mendukung Visi Riau 2020. Dengan visi itu kita ingin menggerakkan potensi daerah, seperti mendukung pembangunan televisi swasta di Riau. Alhamdulillah, hasilnya sudah seperti sekarang. Momen itu jadi sejarah dalam menjadikan RTv sebagai pelopor TV swasta komersil,’’ ulas Saleh. Dalam perkembangannya, RTv diharap dapat lebih menyentuh masyarakat. Seperti menciptakan program-program dengan konten lokal dan menyentuh masyarakat.

Sementara Kepala Inspektorat Riau, Syamsurizal mengatakan, Pemprov Riau terus mendukung perkembangan media di Riau. Bahkan, ia mengharapkan, media lokal seperti RTv dapat meningkatkan jangkauan hingga ke tingkat nasional bahkan internasional. ‘’Di usia ke-11 tahun, kami melihat beberapa kemajuan yang dapat diberi acungan jempol bagi RTv. Prestasi ini hendaknya dapat terus dikembangkan, sehingga tak sekadar jadi TV lokal di Riau,’’ harap Mantan Pj Wako Pekanbaru itu.

Apresiasi yang sama juga diutarakan budayawan dan tokoh masyarakat Riau, Tenas Effendy. Menurutnya, salah satu nilai positif yang dapat dipetik adalah pesan-pesan moral, nilai-nilai agama, sosial, ekonomi hingga budaya disampaikan secara baik di RTv. ‘’Pertama-tama, saya berpikir benar atau tidak akan berdiri TV lokal di Riau. Alhamdulillah, RTv dapat berkembang seperti sekarang,’’ ujarnya. Dengan perkembangan pesat itu, ia berharap RTv dapat mempertahankan eksistensi dalam menyajikan konten lokal yang penuh dengan pesan moral dan budaya. ‘’Kedepannya perlu dipoles kembali, yang pasti kini RTv sudah dapat berjaya, cemerlang dan gemilang,’’ tutur Tenas.

Chairman Riau Pos Group, Rida K Liamsi mengatakan landasan mendirikan RTv adalah semangat untuk membantu perkembangan otonomi daerah dan pembangunan daerah. ‘’Memang TV nasional sudah ada, namun dengan TV lokal kita ingin masyarakat dapat informasi yang benar dan motivasi mengembangkan daerah,’’ tutur Rida.

Dia menambahkan, landasan lain adalah era reformasi media yang terus berupaya meningkatkan peran media di masyarakat. ‘’Di suatu kesempatan saya pernah melihat TV lokal di Amerika, Kanada dan beberapa negara luar. Di sana, TV lokal jadi motor penggerak. Dengan pertimbangan itu, RTv didirikan,’’ ungkapnya.

Menurutnya, eksistensi RTv kini tak lepas dari dukungan seluruh masyarakat dan Pemprov Riau. ‘’Saya ingin berterima kasih pada seluruh masyarakat dan dukungan pemerintah, sehingga menjadikan RTv sebagai bagian dari masyarakat Riau,’’ imbuhnya.  Dari sisi kebijakan, Ketua KPID Riau, Dr Junaidi juga memberi apresiasi pada RTv. Pasalnya, RTv sudah memenuhi syarat sesuai peraturan. ‘’Dari sisi konten, RTv sudah sesuai dengan semangat UU Penyiaran dengan mengutamakan konten-konten lokal. Untuk beberapa kekurangan akan kita perbaiki bersama. Sehingga siaran RTv dapat ikut mencerdaskan masyarakat di Riau,’’ harap Junaidi.(rio)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook