Laporan ADRIAN EKO, Kota
SETELAH melakukan mutasi kepada 167 pejabat eselon III dan IV, Wali Kota Pekanbaru, H Firdaus ST MT ternyata belum menyatakan skuad yang akan membantunya sudah cocok. Pasalnya, mantan Kadis PU Riau ini, menyebutkan, akan ada mutasi Jilid II untuk pejabat eselon II dan III di lingkungan Pemko Pekanbaru dalam waktu dekat ini. Untuk mutasi tersebut, Firdaus secara khusus melakukan evaluasi secara menyeluruh baik kinerja maupun loyalitas pembantunya nanti.
‘’Mutasi yang ini (mutasi jilid I) baru hanya kecil-kecilan, nanti baru ada mutasi secara besar-besaran. Evaluasi terus dilaksanakan dan sambil menunggu Susunan Struktur Organisasi dan Tata Kerja (STOK) yang baru dan resmi. Jadi, tidak ada yang salah nanti. Soal waktu, ya, sebentar lagi lah,’’ terang Wali Kota Pekanbaru, H Firdaus ST MT kepada Riau Pos pekan lalu di Pekanbaru.
Dijelaskan Firdaus, pada mutasi jilid I yang mengakibatkan 8 camat non job dilakukan sesuai dengan penilaian yang objektif. Mulai dari laporan masyarakat maupun hasil evaluasi internal Pemko dan memang kinerja mereka tidak baik. Selanjutnya tidak ada, hanya pejabat eselon II dan III yang akan dimutasi. Pejabat yang baru dilantik juga akan menjadi bagian evaluasi dan jika tidak mampu tentu saja akan menjadi bagian dari mutasi jilid II nantinya.
‘’Kita masih menunggu hasil dari penilaian SOTK terlebih dahulu. Tapi bisa saja sebelum itu jika memang diperlukan. Yang jelas sekarang bagaimana kinerja dan program Pemko bisa berjalan lancar,’’ terangnya.(eko)