Kantor PU Bina Marga Terbakar

Pekanbaru | Sabtu, 26 Mei 2012 - 10:59 WIB

Kantor PU Bina Marga Terbakar
Petugas pemadam kebakaran berusaha menjinakkan api yang melahap kantor PU di jalan Pepaya Pekanbaru pada Jumat, 25 Mei 2012. (Foto: Riau Pos)

SUKAJADI (RP) — Kantor Balai Jalan Nasional Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum (PU) yang terletak di Jalan Pepaya ludes terbakar, Jumat (25/5) siang. Belum diketahui bagaimana kebakaran ini bisa terjadi karena saat itu para pegawai sedang meninggalkan kantor untuk menunaikan Salat Jumat dan istirahat makan siang.

Pantauan Riau Pos di lokasi kejadian sekitar pukul 13.30 WIB, masyarakat sekitar lokasi tampak memadati jalan di depan kantor itu. Sementara, delapan unit mobil pemadam dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Pekanbaru sibuk berusaha memadamkan api. Para pegawai yang ada di sana tampak tak percaya bahwa kantor yang baru sebentar mereka tinggalkan kini sudah hangus akibat amukan si jago merah.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Peristiwa kebakaran ini diketahui pertama kali oleh salah seorang pegawai di kantor tersebut bernama Emi. Menurutnya, sebelum melihat api, dia sempat mencium bau plastik terbakar. Namun dia menduga asal bau tersebut berasal dari luar ruangan. Selang beberapa menit kemudian dia langsung terperanjat setelah melihat ada api keluar dari bagian flafon yang disertai dengan asap hitam. Spontan dia berusaha keluar dan menjerit minta tolong dengan mengatakan kantor terbakar.

Beberapa saksi mata lainnya yang ditemui di lokasi kejadian mengatakan, mereka mengetahui bahwa kantor mereka sudah terbakar saat kembali. ‘’Tadi pegawai banyak yang sedang Salat Jumat. Saya sendiri sedang pergi makan, tahunya pas kembali api sudah besar,’’ ujar Ani (40), salah seorang pegawai kantor itu.

Diceritakan Ani, dari informasi yang diperolehnya, api berasal dari salah satu ruangan di lantai 1 dari 3 lantai kantor itu. ‘’Itu saja yang dibilang. Tidak tahu dari mana asal apinya,’’ lanjutnya.

Tak ada korban jiwa dilaporkan dalam kejadian ini. Pegawai hanya bisa memunguti dan menyelamatkan beberapa barang yang mungkin untuk diselamatkan, seperti tas yang sudah sebagian terbakar, beberapa berkas, dan komputer-komputer yang hanya bisa diselamatkan hardisknya saja.

Kapolsek Sukajadi, Kompol JM Sagala melalui Kanit Reskrim, Iptu Arry Prasetyo saat dikonfirmasi Riau Pos membenarkan bahwa pihaknya telah menerima laporan mengenai peristiwa ini. ‘’Kasus ini masih dalam penyelidikan kita. Penyebab kebakaran dan total kerugian akibat kebakaran ini masih kita telusuri,’’ ujarnya.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Pekanbaru Drs H Syafril Nawawi kepada Riau Pos mengatakan, hingga saat ini pihaknya belum bisa menyimpulkan apa penyebab pasti kebakaran. Namun hasil dugaan sementara pihaknya menilai akibat konsleting arus pendek listrik. ‘’Kita belum tahu apa penyebab pastinya, dugaan kita konsleting listrik. Kita perkirakan kerugian materil mencapai miliaran rupiah,’’ sebutnya.(ali/lim)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook