Tingkatkan Intensitas Cooling System Jelang Pemilu

Pekanbaru | Senin, 25 Desember 2023 - 13:19 WIB

Tingkatkan Intensitas Cooling System Jelang Pemilu
Jajaran perwira Polsek Tenayan Raya foto bersama pengurus dan jemaat usai kegiatan Minggu Kasih di Gereja GPDI Eben Haizer, Ahad (24/12/2023). (HUMAS POLRESTA PEKANBARU UNTUK RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Polresta Pekanbaru terus meningkat intensitas kegiatan cooling system dalam upaya menciptakan Pemilu Damai 2024. Upaya ini dilaksanakan pada setiap momen. Salah satunya lewat Program Minggu Kasih.

Pada pekan ini, Minggu Kasih digelar di GPDI Eben Haizer di Jalan Imam Munandar, Gang Matador, Kelurahan Bencah Lesung, Ahad (24/12). Sesuai wilayah hukum, kegiatan ini dimotori Polsek Tenayan Raya. Mewakili Kapolsek,  Kanit Lantas Polsek Tenayan Raya Iptu Darmainil, Panit II Binmas Tenayan Raya Ipda Hendriadi, Panit I Binmas Tenayan Raya Aiptu Jafet hadir di lokasi.


Rombongan ini, juga didamping Bhabinkamtibmas Kelurahan Bencah Lesung Aipda Yasaro Lase dan Bhabin Kamtibmas Kelurahan Sialang Sakti Aiptu Joni Mudra, bertemu langsung dengan Pdt Hagar Sianturi dan para jemaat.

Hagar Sianturi pada kesempatan itu mengapresiasi kegiatan Minggu Kasih Polresta Pekanbaru. Dirinya mengucapkan terima kasih kepada Polresta Pekanbaru atas penyelenggaraan acara. ”Kita harapkan kegiatan ini dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat. Sekaligus pesan-pesan Pemilu Damai sampai kepada jemaat kita,” ungkapnya.

Sementara itu Panit I Binmas Aiptu Jafet menjelaskan, Minggu Kasih merupakan kegiatan rutin yang menjadi bagian dari program presesi Polri. ”Kami berharap kegiatan ini dapat memperkuat kerjasama antara Polri, Polresta Pekanbaru dan Polsek Tenayan Raya dengan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan. Terutama menjelang Pemilu 2024 ini, di mana kita diharapkan sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kita,” ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Kanit Lantas Polsek Tenayan Raya Iptu Darmainil menyempatkan diri menyampaikan pesan-pesan disiplin berkendara dan mematuhi lalu lintas demi keselamatan bersama.

Kanit Lantas Iptu Darmainil menjelaskan bahwa terdapat 4 titik penerapan tilang ETLE di Kota Pekanbaru. ”Kita mengimbau agar masyarakat melaporkan langsung ke Kantor Dit Lantas Polda Riau bila ditilang manual. Karena kita kini sudah menerapkan ETLE,” ungkapnya.(end)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook