PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) kota Pekanbaru memperkirakan akan terjadi lonjakan konsumsi elpiji 3 kg pada saat Natal dan Tahun Baru 2016. Namun stok gas melon dijamin aman.
"Untuk stok gas elpiji tidak ada masalah, kita memperkirakan ada kenaikan karena peningkatan jumlah konsumsi masyarakat Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM)." Ujar Masirba Sulaiman Kepala Bidang Perdagangan Disperindag kota Pekanbaru kepada Riaupos.co, Rabu (25/11/2015).
Guna mengantisipasi jika ada peningkatan konsumsi elpiji 3 Kg menjelang Natal dan tahun baru 2016 Irba menyebutkan, pihak sudah berkoordinasi dengan pihak Pertamina.
"Kita terus melakuakan koordinasi dengan Pertamina, termasuk juga mengantisipasi keterbatasan stok menjelang hari natal dan tahun baru," ungkap Irba.
Lebih lanjut Irba menyebutkan saat ini Pertamina tiap bulannya mendistribukan sebanyak 500 ribu tabung elpiji 3 kg di Pekanbaru, jumlah itu disalurkan ke 12 agen yang nantinya disalurkan kembali ke 668 pangkalan elpiji 3 kg.
Laporan: Riri R Kurnia
Editor: Yudi Waldi