Pemko Putuskan Pasar Sail Dikelola Swasta Lagi

Pekanbaru | Jumat, 25 Agustus 2023 - 09:31 WIB

Pemko Putuskan Pasar Sail Dikelola Swasta Lagi
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru Zulhelmi Arifin

BAGIKAN



BACA JUGA


PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru telah memutuskan untuk melepas pengelolaan Pasar Saiil kepada pihak swasta. Sebelumnya Pasar Sail memang telah dikelola swasta dan telah habis masa kontrak pada Juli 2022 lalu.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru Zulhelmi Arifin mengatakan, dalam pengelolaan Pasar Sail Pemerintah Kota telah mengambil sikap dan akan menyerahkan pengelolaan Pasar Sail kepada pihak swasta dengan sistem Kerja Sama Pemanfaatan (KSP).


”Jadi terkait Pasar Sail ini, kami sudah simpulkan untuk dikelola dengan sistem Kerja Sama Pemanfaatan (KSP), kami kira lebih banyak manfaatnya jika dikelola secara KSP,” ucapnya, Kamis (24/8).

Dijelaskan Zulhelmi lagi, Pasar Sail itu menggunakan skema Build Operate Transfer (BOT) atau biaya pembangunan ditanggung seluruhnya oleh investor sekitar tahun 2000-an. Masa pengelolaan Pasar Sail telah habis pada 4 Juli 2022 lalu.

Pada masa itu, Pasar Sail dikelola oleh PT Riau Kerta Raharja sejak 20 tahun lalu. Seluruh aset dari Pasar Sail sudah dikembalikan ke Pemko Pekanbaru. Saat ini Pasar Sail dikelola oleh Pemko Pekanbaru melalui Disperindag, sejak habis masa kontrak PT Riau Kerta Raharja.

Namun, setelah setahun habis masa kontrak dengan pihak swasta, Pemko Pekanbaru tak kunjung melakukan lelang terhadap pengelolaan Pasar Sail. Pasalnya, Pemko Pekanbaru melalui Disperindag melakukan kajian apakah pasar tersebut dikelola swasta atau dikelola Pemko Pekanbaru.

Dari hasil kajian tersebut, Disperindag mengambil kesimpulan bahwa pengelolaan Pasar Sail akan di serahkan kepada pihak swasta. Pihaknya juga sudah menyampaikan hasil kajian tersebut kepada Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun.

Bahkan, sebelum dilelang kepada pihak swasta, Pemerintah Kota Pekanbaru terlebih dulu akan melakukan penghitungan nilai aset, bahkan pihaknya akan membentuk tim untuk menghitung nilai aset Pasar Sail.

”Kami akan matangkan dan siapkan dulu orang-orang di bagian administrasi. Mudah-mudahan, proses lelang bisa dilakukan dalam waktu dekat,” tuturnya.(ayi)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook