Gelar Silaturahmi di Skateboard Day

Pekanbaru | Senin, 25 Juni 2018 - 10:38 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - Memperingati hari Skateboard Sedunia tahun 2018 21 Juni lalu, 100-an skateboarder se-Riau memperingatinya dengan membuat sejumlah event menarik yang diadakan di Skatepark Arena, Bandar Seni Raja Ali Haji,  Sabtu (23/6).

Event yang diselenggarakan Komunitas Skateboard Indonesia (KIS) ini merupakan ajang silaturahmi antar skateboarding se-Riau. Sejumlah game dan perlombaanpun dilaksanakan, di antaranya hack olley, best trick, game of skate, dengan acara puncaknya longmarch oleh seluruh skateboarder di Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Event ini untuk silaturahmi antar sesama skateboarder se-Riau. Tujuannya untuk memperingati Hari Skateboard Sedunia 21 Juni lalu,’’ ujar Ketua Skateboarder Pekanbaru yang juga Ketua KIS, Febrionaldi SP kepada Riau Pos, Sabtu (23/6).

Para beserta berlomba untuk uji kebolehan dalam memainnya papan luncurnya masing-masing. Tua, muda, laki-laki, perempuan, hingga anak-anak terlihat antusias bermain skateboard, terlebih lagi para pengunjung Bandar Serai yang menonton juga terhibur dengan aksi para skateboarder ini.

Salah seorang skateboarder, Ian berharap ke depannya pemerintah lebih serius dalam menyediakan sarana skatepark untuk menumbuhkan antuasisme masyarakat khususnya pemuda.

“Harapannya pasti skatepark banyak tersedia di Riau khususnya, dengan track dan fasilitas yang memungkinkan,” ungkapnya.(cr7)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook