Riau Pos Online-Ratusan warga miskin di Kota Pekanbaru Selasa pagi tadi (25/6) pukul 08.30 WIB mulai menerima dana BLSM di Kantor Pos Besar Jalan Sudirman Pekanbaru.
Dana BLSM dari Pemerintah Pusat itu diterima langsung oleh warga miskin untuk periode dua
bulan (Juli, Agustus) sebesar Rp300 ribu. Jatah per bulan sebenarnya Rp150 ribu per warga
miskin.
Menurut keterangan Kepala Kantor Pos Besar Pekanbaru Tamrin Hanurawan kepada Riau Pos Online Selasa pagi tadi (25/6) jumlah warga penerima dana BSM ini sebanyak 227.656 warga miskin untuk dua kotamaya dan sepuluh kabupaten. Untuk wilayah kerja kantor Pos Pekanbaru 93.433 untuk wilayah Pekanbaru, Kampar, Pelalawan, Rokan Hulu, dan Siak.
Hari ini Selasa (25/6) adalah untuk pembayaran enam kelurahan di Kecamatan Pekanbaru kota sebanyak 743 RTS (Rumah Tangga Sasaran). Enam kelurahan itu yakni Kotabaru, Sukaramai, Kotatinggi, Simpangempat, Sumahilang, dan Tanahdatar. Ini tahap pertama, tahap kedua nanti usai Hari Raya Idul Fitri yang ditetapkan Pemerintah Pusat.
Menurut Tamrin Selasa ini (25/6) giliran warga miskin di Kecamatan Pekanbaru kota yang
menerima dana BLSM. Rabu besok (26/6) warga Kelurahan Sukajadi, Kamis (27/6) giliran warga Senapelan, Jumat dan Sabtu (28/6) dan (29/6) giliran warga miskin Kecamatan Tampan, Ahad (30/6) giliran warga miskin Kecamatan limapuluh dan Kecamatan Sail, Senin (1/7) giliran warga miskin Kecamatan Payungsekaki, dan terakhir Selasa (2/6) giliran warga miskin Kecamatan marpoyan Damai Pekanbaru mendapat dana bantuan BLSM.
Menurut Kepala Kantor Pos Pekanbaru Tamrin Hanurawan warga yang mendapat jatah BLSM ini adalah warga yang telah mendapat Kartu Pengendalian Sosial (KPS) yang diserahkan awal Juni 2013 lalu oleh Kantor Pos Pekanbaru dan itu dari Pemerintah Pusat. kantor Pos hanya mendistribusikan saja.
Salah seorang warga miskin Syamsiar dari Kelurahan Tanahdatar Pekanbaru kepada Riau Pos Online usai menerima dana BLSM pagi tadi menegaskan dana itu dia pergunakan untuk beli kebutuhan sekolah anaknya yang baru naik kelas empat SD. "Ya Saya bersyukur juga dapat bantuan Rp150 ribu per bulan. Sekarang ini prioritasnya untuk kebutuhan sekolah anak-anak sayalah dulu," ujar Syamsiar pedagang es cendol keliling ini.(azf)