Laporkan jika Drainase Tersumbat

Pekanbaru | Rabu, 24 Oktober 2018 - 09:38 WIB

Laporkan jika Drainase Tersumbat
A Saat

(RIAUPOS.CO) - Untuk mengantisipasi banjir terjadi di Pekanbaru, karena saat ini sudah memasuki musim penghujan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru melakukan pembersihan aliran drainase dan beberapa sungai yang tersumbat.

Selain mengandalkan tim di lapangan, Dinas PUPR juga meminta peran serta masyarakat untuk melaporkan jika mengetahui ada saluran drainase atau sungai yang tersumbat, sehingga menghalangi aliran air dan dapat menyebabkan banjir.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sekretaris Dinas PUPR Kota Pekanbaru A Saat mengatakan, salah satu penyebab saluran drainase dan sungai tersumbat adalah karena kesadaran masyarakat yang masih rendah dalam menjaga lingkungan tempat tinggalnya. Seperti masih ada saja masyarakat yang membuang sampah di saluran drainase.

“Setelah kami cek ke lapangan, banyak drainase yang tersumbat karena sampah. Cukup kami sayangkan juga masih ada juga masyarakat yang membuang sampah sembarangan,” katanya.

Selain akibat sampah, pendangkalan drainase dan sungai akibat lumpur juga menjadi salah satu penyebab air tidak dapat tertampung dan mengalir dengan cepat. Untuk itu, pihaknya juga melakukan pengerukan drainase dan juga sungai dengan peralatan yang dimiliki.

“Namun memang peralatan yang kami miliki seperti alat berat untuk mengeruk sungai masih sangat minim. Kami juga sudah berupaya untuk menganggarkan, namun belum juga bisa terealisasi,” ujarnya.

Di saat memasuki musim hujan seperti saat ini, pihaknya juga menurunkan personel setiap hari guna memantau daerah yang rawan banjir dan melihat apa penyebabnya. Jika diakibatkan oleh drainase yang tidak lancar, maka akan langsung dilakukan pembersihan atau pengerukan.

“Seperti beberapa waktu lalu terjadi banjir di Jalan HR Soebrantas, ternyata akibat adanya drainase yang ambrol sehingga air tidak bisa mengalir sehingga membanjiri jalan. Jika ada hal-hal seperti ini, kami juga minta peran serta masyarakat untuk bisa melaporkannya agar bisa segera ditindaklanjuti,” harapnya.(gem)

Laporan SOLEH SAPUTRA, Kota









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook