HARI PERTAMA PENERIMAAN SISWA BARU

SMP Negeri di Pekanbaru Diserbu Calon Siswa Baru

Pekanbaru | Senin, 24 Juni 2013 - 09:18 WIB

SMP Negeri di Pekanbaru Diserbu Calon Siswa Baru
MENDAFTAR: Salah satu murid lulusan SDN 110 Tampan Panam Pekanbaru, Siti Puspita Sari memperlihatkan bukti pendaftarannya Nomor 001 di SMPN 1 Pekanbaru, Senin pagi tadi (24/6/2013). SMPN 1 Pekanbaru salah satu sekolah favorit menjadi incaran calon murid baru, tapi hari pertama tadi pendaftar tak membludak karena banyak yang khawatir tak bisa lolos masuk sekolah ini karena banyak saingan dan nilai harus tinggi rata-rata UN 8 ke atas.(foto aznil fajri/riau pos)

Riau Pos Online-Puluhan Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) di Kota Pekanbaru diserbu calon siswa baru Senin pagi tadi (24/6) mulai pukul 08.00 WIB. Sejumlah SMP Negeri Senin tadi (24/6) sudah membuka pendaftaran penerimaan siswa baru hingga Sabtu lusa (29/6).

Ratusan orang tua murid nampak sibuk mendampingi putra-putrinya untuk mendaftarkan anak-anaknya ke sekolah yang dituju. Sejak pagi hari pukul 07.00 WIB sejumlah orang tua dan calon siswa baru nampaak sudah sampai ke sekolah yang diidamkan. Salah satu calon murid baru yang ingin masuk SMPN 1 Pekanbaru adalah Siti Puspita Sari murid tamatan SDN 110 Tampan Panam Pekanbaru dengan nilai rata-rata UN 8,8.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Menurut Siti Puspita Sari Senin pagi tadi, dia yang pertama sampai di SMPN 1 Pekanbaru dan langsung dapat nomor pendaftaran yang pertama dengan nomor bukti pendaftaran 001. Selain itu ada pula putri kembar Bunga dan Bulan dari SD Al Ulum Jalan Tuanku Tambusai ujung Pekanbaru. Kedua putri kembar ini didampingi ibunya. Bunga dan Bulan nilai rata-rata UN 8,9.

Di sejumlah SMPN di Kota Pekanbaru hari pertama pendaftaran suasana nampak tertib dan aman. Di SMPN 1 Pekanbaru pendaftaran tak terlalu ramai. SMPN yang ramai nampak di SMPN 14 Jalan Hang Tuah Pekanbaru.(azf)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook