PEKANBARU

Komisi III Masih Cemaskan DBD

Pekanbaru | Rabu, 24 Februari 2016 - 10:27 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - Anggota Komisi III DPRD Kota Pekanbaru Aidil Amri mengaku menerima laporan masyarakat wilayah Kelurahan Meranti Pandak yang mencemaskan kasus demam berdarah dengue (DBD). Ia pun berencana bersama komisinya untuk melakukan kunjungan ke lapangan untuk memastikannya.

”Banyak kami dapat laporan dan keluhan dari masyarakat langsung, baik melalui handphone maupun datang langsung ke DPRD menyampaikan masalah DBD,” kata Aidil kepada Riau Pos, Selasa (23/2).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dari laporan masyarakat inilah, Aidil mengambil sikap supaya dalam waktu dekat ini bisa sidak ke titik-titik yang menjadi endemis DBD itu. ”Tentu nanti juga melibatkan camat, dan juga lurah setempat,” tambah politisi Demokrat ini.

Untuk agenda ini ,Aidil akan menyampaikan ke pimpinan Komisi III dan selanjutnya berkoordinasi dengan kecamatan dan kelurahan supaya dapat sama-sama turun melihat langsung kondisi dilapangan.

”Laporan masyarakat sudah kita terima, namun sebelum mengambil kongkrit itu perlu di cek dulu, apa saja yang bisa dilakukan setelah kunjungan nanti. Apakah di-fogging atau tindakan lainnya,” ungkapnya lagi.

Soal  sudah banyaknya warga yang dirawat akibat DBD, Aidil menegaskan harus ada perhatian serius dari Dinas Kesehatan sendiri. ”Tim pengawasnya mesti aktif turun, jangan tunggu masyarakat mengeluh baru bersikap,” tutupnya.(gus)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook