Al Izhar School Peringati Maulid Nabi

Pekanbaru | Jumat, 24 Januari 2014 - 10:59 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1435 H yang digelar Al Izhar School, tidak hanya melibatkan para siswa dan majelis guru, namun juga para orangtua siswa, Selasa (21/1) pagi.

Kegiatan yang dilaksanakan di Musala sekolah yang  bernaung di bawah Yayasan Daar En Niswah dan beralamat di Jalan HR Soebrantas Ujung ini, menghadirkan Dr H Musthafa Umar Lc MA sebagai penceramah.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ketua Panitia Penyelenggara Rahmat Atmadi SKom kepada Riau Pos menuturkan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan tentang secara Rasulullah kepada para siswa. Hal ini juga untuk menanamkan ahlak yang telah dicontohkan Nabi Muhammad SAW.

‘’Dalam Maulid Nabi ini kami juga melibatkan para orangtua untuk hadir,sehingga diharapkan akan terjalin silaturahmi yang erat antara para orangtua, guru dan para siswa,’’ jelas Rahmat.

Sementara itu, Ketua Yayasan Daar En Niswah Dra Hj Rosnaniar MSi berharap, apa yang telah dilakukan pada kegiatan tersebut membekas pada siswa dan siswi serta para hadirin. Sehingga bisa mencontoh dan mengikuti apa yang telah disampaikan oleh Rasulullah.

‘’Ini merupakan peringatan yang sangat mulia dan apalagi paparan ceramah dari Dr H Musthafa Umar Lc MA juga bisa menyentuh mereka sehingga para siswa antusias dalam mengikuti peringatan Maulid Nabi ini. Kami berharap merekabisa mentauladani apa yang telah dicontohkan Rasulullah,’’ tutur Rosnaniar.(l)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook