RUMBAI (RIAUPOS.CO) - Meski telah dibongkar paksa oleh pihak Kecamatan Rumbai, beberapa warung remang-remang di Jalan Siak II masih meresahkan masyarakat. Pasalnya warung tersebut juga menyediakan tempat hiburan dan menjual berbagai macam minuman keras.
Tokoh masyarakat Rumbai, Saharudin mengakatan jumlah warung remang-remang yang berada di daerah Rumbai cukup banyak.”Mulai dari Jalan Yos Sudarso yang dibongkar camat kemarin, terus ditambah di Jalan Siak II. Disitu banyak juga,”katanya kepada Riau Pos, Jumat (22/1).
Ia berharap, seluruh warung remang-remang yang berada di daerah Rumbai dapat ditutup. Karena menurutnya hal tersebut cukup mengkawatirkan bagi masyarakat Rumbai.
Sementara itu, Camat Rumbai Zulhelmi Arifin Sstp MSi saat dikonfirmasi Riau Pos mengatakan, jumlah warung remang-remang yang berada di wilayahnya cukup banyak.”Benar, di Jalan Siak II saya juga dapat informasi dari warga. Semua akan kami benahi secara bertahap,”ujarnya.
Dalam waktu dekat, ia bersama satuan polisi pamong Praja (Pol PP) Kota Pekanbaru akan kembali mengadakan pembongkaran, terkait menjamurnya warung remang-remang tersebut.”Dulu memang sudah kami bongkar lagi, tapi kita diamkan dan bermunculan lagi. Ke depan kita tidak akan kasi ampun lagi pengelolanya,”ujar camat yang akrab disapa Ami tersebut.(nto)