CS Mal Bersama Pengunjung Ikut Donor Darah

Pekanbaru | Jumat, 22 Juni 2018 - 10:17 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Ciputra Seraya (CS) Mal kembali menggelar aksi sosial donor darah untuk para pengunjung setianya di lobi lantai 2 CS Mal.

 Iven yang telah berlangsung ini bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Unit Transfusi Darah Kota Pekanbaru.

Baca Juga :PSMTI Riau Berhasil Kumpulkan 415 Kantong Darah

 Public Relation CS Mal Rindi Sri Marilin mengatakan, manajemen mengajak pengunjung setianya untuk bisa berbagi kebaikan kepada sesama khususnya dalam upaya memenuhi keperluan darah di bank darah PMI dalam periode Ramadan dan Idulfitri.

 ‘’Apalagi, kegiatan donor darah ini juga telah terselenggara sejak Ramadan lalu hingga pasca-Idulfitri tepatnya 18 Mei-30 Juni yang akan datang,’’ jelas Rindi, Kamis (21/6).

 Rindi menambahkan, iven yang sudah berlangsung hampir satu bulan ini sudah mengumpulkan puluhan kantong darah yang akan dimanfaatkan bagi orang-orang yang sedang memerlukan transfusi darah.

 Yang menjadi hal spesial, selama acara berlangsung PMI juga menghadirkan bingkisan menarik bagi pengunjung setia CS Mal yang sukses dalam mendonorkan darahnya.(cr2)

  “Jadi mari membantu sesama di bulan penuh kemenangan ini, dengan saling berbagi kebaikan melalui Aksi Sosial Donor Darah bersama PMI UTD Pekanbaru, serta nantikan berbagai kejutan menarik yang akan dihadirkan pada iven yang akan datang,” ucap Rindi.(cr2)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook