Pekanbaru Expo Pamerkan Kerajinan dan Makanan Khas Riau

Pekanbaru | Sabtu, 22 Juni 2013 - 09:27 WIB

KOTA (RP) - Usaha Menegah Kecil Mikro (UMKM) bebas menggelar lapak dagangannya di Pekanbaru Expo 2013 yang bertempat di lapangan Purna MTQ. Selain bebas berjualan memamerkan barang tanpa ada gangguan petugas Satpol PP, mereka juga secara gratis diberikan stand oleh panita selama helat HUT Kota Pekanbaru ke-229 tahun.

Bermacan-macam hasil kerajinan khas Riau dipamerkan di setiap stand tenda kerucut tersebut. Mata yang memandang pun rasanya rugi jika tak membeli sesuatu. Mulai dari makanan maupun kerajinan tangan hampir dapat dijumpai, yang terlihat paling menarik perhatian pengunjung pameran Pekanbaru Expo tersebut adalah kerajinan batu akik dari batu alam. Padahal masih ada 49 stand lainya yang memamerkan produknya seperti pameran kain muslim, buku-buku pengetahuan serta usaha kecil lainnya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Untuk memesan batu akik tersebut pengunjung dapat memesan bentuk batu dengan ukuran yang diinginkan. Penjualnya juga bisa langsung mengukir batu alam di stand yang dia tempati. Batu alam yang berukuran sekepalan tangan manusia di belah hingga seukuran yang diinginkan, kemudian diperhalus dengan menggunakan batu kikir.

 Hanya memerlukan waktu satu jam setelah diamplas batu akik mengkilat berwarna hijau terang pun jadi dan diberi besi pengikat.

Pengrajin batu akik tersebut juga sempat dikunjungi Wali Kota (Wako) Pekanbaru H Firdaus MT bersama rombongan sesaat usai membuka Pekanbaru Expo tahun 2013. Pada kesempatan tersebut Wako berharap kegiatan yang diikuti UMKM se-Provinsi Riau dapat merangsang investasi untuk mengembangkan UMKM di Bumi Lancang Kuning ini.

Para UMKM ramai berpartisipasi menampilkan kreativitas produk yang diandalkan masing-masing, hari pertama pembukaan acara pun ramai dikunjungi masyarakat Kota Pekanbaru. ‘’Iven pameran Pekanbaru Expo ini saya harap bisa berlanjut, maksudnya mampu merangsang investasi. Setelah ini banyak yang berminta dan membeli produk UMKM kreativitas Pekanbaru yang dipamerkan,’’ kata Firdaus MT.

Secara simbolis pemukulan gong menandakan acara pameran resmi dibuka. Pameran akan diselenggarakan empat hari mulai 20 hingga puncak perayaan HUT Kota Pekanbaru 23 Juni 2013 mendatang.

Tampak hadir Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru Ayat Cahyadi, Plt Sekko Sukri Harto dan undangan serta ratusan pengunjung memadati lapangan. Selain pameran UMKM, acara diramaikan dengan pertunjukan atraksi budaya Melayu.(ilo)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook