Eswely Dilantik Jadi Anggota DPRD Pekanbaru

Pekanbaru | Rabu, 22 Januari 2014 - 10:42 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Ketua DPRD Pekanbaru Desmianto mengingatkan Eswely supaya dapat menjalankan amanah sebaik mungkin dan memperjuangkan aspirasi masyarakat.

Peryataan tersebut ditegaskan Desmianto pada pelantikan dan pengucapan sumpah anggota DPRD Pergantian Antar Waktu (PAW) sisa jabatan 2009-2014, Senin (20/1).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Aswely menjadi pengganti Dasrianto (Partai Gerindra). “Yang terpenting amanah masyarakat harus diemban dengan baik. Dan saya berharap Eswely bisa membawa suasa lebih semangat di DPRD Pekanbaru,” ujar Desmianto pada sambutanya tersebut.

Dasmianto sebagai pimpinan DPRD Pekanbaru serta mewakili segenap anggota DPRD mengucapkan terima kasih dengan pengabdian Dasrianto.

Rapat paripurna istimewa dihadiri anggota DPRD Pekanbaru, pimpinan SKPD serta undangan. Tampak hadir Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru Ayat Cahyadi.

Pada kesempatan tersebut Eswely mendapatkan ucapan selamat dari anggota DPRD serta para undangan yang hadir. Sebelum acara berakhir, tidak lupa dengan prosesi berfoto bersama Eswely dengan para undangan yang menginginkannya.

Eswely merasa telah siap untuk melaksanakan amanah yang dibebankan terhadapnya. Menurutnya, menjadi anggota DPRD merupakan tugas berat yang harus serius dilaksanakan dengan maksimal. Sehingga tidak mengecewakan masyarakat yang sudah mempercayakannya.

“Harapan tentu dapat menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya, untuk masyarakat,” kata Eswely kepada Riau Pos usai pelantikan.(ilo)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook