28 Warga Terjangkit ISPA

Pekanbaru | Jumat, 21 Juni 2013 - 07:44 WIB

KOTA (RP) - Terhitung sejak Senin (3/6), Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad menerima pasien yang terjangkit Insfeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) sebanyak 28 orang.

Humas RSUD Arifin Achmad Pekanbaru Masriah SH MH, ketika dikonfirmasi Riau Pos, Kamis (20/6) menuturkan, pihaknya menerima lebih kurang 28 pasien yang menderita ISPA sepanjang bulan Juni. ‘’Sejak 3 Juni lalu kita menerima pasien ISPA sebanyak 28 pasien,’’ tuturnya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Masriah tidak memungkiri, adanya kabut asap di Riau menjadi salah satu penyebab pasien menderita ISPA.

‘’Kita tidak bisa memastikan mereka semuanya menderita ISPA karena adanya kabut asap, bisa jadi karena penyakit sebelumnya seperti asma misalnya,’’ ujar dia.

Dari data yang ditunjukkan Masriah, banyaknya penderita ISPA yang diterima RSUD terjadi pada Jumat-Sabtu (14-15/6). ‘’Jumlahnya mencapai tiga orang pasien per hari. Selain itu, pada 4 dan 5 Juni juga ada tiga orang pasien per hari,’’ terangnya.(*4/rnl)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook