LENGKAPI ALKES PERLU RP120 MILIAR

Pemko Review Desain RSD Madani

Pekanbaru | Senin, 21 Mei 2018 - 08:34 WIB

Pemko Review Desain RSD Madani
Zaini Rizaldi

(RIAUPOS.CO) - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Dinas Kesehatan (Diskes) melanjutkan pembangunan Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani yang berlokasi di Jalan Garuda Sakti Km 3. Untuk kelanjutan pembangunan fisik dan alat kesehatan (alkes), pemko tengah mengusulkan melalui APBD Perubahan Provinsi Riau maupun APBN Perubahan 2018.

Selain itu, untuk anggaran alkes, pemko mengusulkan Rp120 miliar. Sedangkan untuk anggaran fisik, pemko tengah me-review desainnya. “Jadi anggarannya tergantung review desain tersebut. Karena desain pembangunan tersebut sudah lama dan memastikan apa saja yang sudah dikerjakan mana saja yang belum dikerjakan. Harapannya tidak menyalahi aturan,” ungkap Plt Kepala Diskes Pekanbaru dr Zaini Rizaldi kepada Riau Pos akhir pekan lalu.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dikatakannya, ada dua anggaran untuk bisa menyele­saikan pengerjaan fisik pembangunan RSD Madani. “Di mana kita mengusulkan Rp7,3 miliar melalui dana DAK APBD Provinsi Riau dan alhamdulilah disetujui. Di dalam APBD Kota Pekanbaru Rp16 Miliar dan melanjutkan apa-apa yang kurang,” katanya.

Ia juga menyebutkan, dengan anggaran tersebut pihaknya mengakui masih kurang.  “Namun dengan anggaran tersebut belum juga tuntas. Bahkan terjadi kekurangan anggaran dari pembangunannya. Karena dari awal anggarannya Rp90 miliar untuk fisik dan adanya rasionalisasi anggaran menjadi Rp60 miliar untuk pembangunan,” sebutnya.

Artinya ada kekurangan Rp30 miliar pembangunan fisik rumah sakit tersebut. “Dengan jumlah Anggaran APBD Rp16 Miliar ditambah angaran pusat Rp7,3 Miliar, anggarannya masih Rp23 miliar. Artinya dari Rp30 miliar masih mengalami kekurangan lagi sebesar Rp7 miliar untuk fisik. Terlebih lagi untuk alat kesehatan yang belum maksimal,” tuturnya.

Untuk Alkes yang dimilikii RSD Madani masih sangat terbatas sesuai dengan jenis pelayanan yang ada saat ini. “Diharapkan bisa ditopang dengan APBD kota, provinsi melalui bankeu maupun APBN melalui dana alokasi khusus (DAK). Demi peningkatan pelayanan kesehatan di RS Madani Pekanbaru,” ujarnya.

Pihaknya sudah mengajukan melalui dana bankeu Pemerintah Provinsi Riau. “Mudah-mudahan di tahun 2018 bisa dibantu oleh pemprov. Kami mengajukan alkes tersebut melalui  dana alokasi khusus (DAK) pemerintah pusat tahun depan,” sebutnya.

Sebelumnya untuk mengoptimalkan RSD Tipe C ini masih memerlukan anggaran sebesar Rp16 miliar. Sebab ada beberapa pekerjaan pada fasilitas pendukung yang harus diselesaikan.(gem)

Laporan DEBSY MEDYA SEPTIANI, Kota









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook