7.577 Murid PDTA Ujian Bersama

Pekanbaru | Sabtu, 21 April 2012 - 10:19 WIB

Laporan M HAPIZ, Pekanbaru mhapiz@riaupo.co

Sebanyak 7.577 anak didik Pendidikan Diniyah Takmiliyah Awaliyah (PDTA) se Kota Pekanbaru melaksanakan ujian bersama secara serentak, Senin (23/4) di sekolah masing-masing.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ujian akan dilangsungkan hingga 25 April. Lembar ujian bersama didistribusikan secara serentak mulai Jumat (20/4).

Kegiatan ujian bersama tersebut akan dimonitoring langsung oleh pejabat Pemko Pekanbaru, Kemenag Pekanbaru dan Provinsi Riau.

Hal ini dikemukakan Ketua Umum PDTA Kota Pekanbaru H Hasyim SPDi MA kepada Riau Pos, Jumat (20/4). Untuk menyukseskan kegiatan tersebut, PDTA Pekanbaru telah melaksanakan pembekalan terhadap pengawas ujian di seluruh kecamatan se Kota Pekanbaru.

‘’Paling lambat seluruh lembar ujian telah sampai ke sekolah-sekolah pada Sabtu (21/4). Ujian bersama ini merupakan kegiatan tahunan dan diharapkan kepada para pengawas ujian yang telah mendapatkan pembekalan, bisa melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya secara baik,’’ papar Hasyim yang juga menjabat Sekretaris Umum MUI Kota Pekanbaru ini.

Dengan ujian bersama tersebut, lanjut dia, diharapkan para orang tua dapat mendisiplinkan anak di rumah dengan membimbing belajar.

Ia juga menghimbau kepala  SD dan SLTP atau sekolah umum, untuk dapat memberikan izin jika ada diantara murid yang mengikuti ujian PDTA yang dimaksud.

‘’Kegiatan ujian dilangsungkan siang hari, pukul 13.30-17.00 WIB. Kita berharap kepala SD dan SLTP agar memberikan izin kepada anak didik PDTA mengikuti ujian ini. Ujian dilaksanakan atas lima mata pelajaran, Alquran Hadist, Aqidah Akhlak, Sejarah Kebudayaan Indonesia, Bahasa Arab dan Fiqih,’’tuturnya.(nto)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook