PEKANBARU (RP) - Jalan Tuanku Tambusai ujung menuju Terminal Bandar Raya Payung Sekaki (BRPS) yang gelap menjadi ajang muda-mudi untuk berbuat mesum. Satpol PP pun diminta rutin melakukan penertiban.
Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru Dian Sukheri SSi menyatakan, tidak hanya pasangan muda-mudi saja yang menjadikan jalan sebagai tempat mesum.
Bahkan pedagang jagung bakar yang ada di lokasi turut menyediakan bilik-bilik mesum.
Dengan membayar sekian rupiah, pasangan yang makan jagung di sana dapat berbuat maksiat dengan mendapat dukungan dari pedagang jagung.
‘’Karena itu, saya minta upaya tegas dari Satpol PP untuk menertibkan pedagang jagung yang berbuat demikian. Jika tidak, bisa kacau kota kita ini,’’ ungkap Dian, Jumat (20/1) di kantor sementara DPRD Kota Pekanbaru.
Pemko Pekanbaru melalui Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) diminta untuk mengakomodir penerangan di jalan menuju terminal BRPS agar lebih terang di malam hari.
Penerangan jalan sekitar kawasan BRPS hendaknya dapat lebih diperhatikan, selain untuk mencegah mesum juga ditujukan mencegah kejahatan seperti perampokan, penjambretan bahkan pembunuhan di kawasan yang bersangkutan.
‘’Saya minta Pemko fokus terhadap penerangan jalan menuju terminal BRPS. Untuk mencegah kejahatan juga. Kondisi terang-benderang akan mencegah tindakan kriminalitas dan tentunya perbuatan mesum yang banyak dilaporkan masyarakat berlaku di sekitar kawasan,’’ urai Dian.(rpg)