Alumni Berperan Majukan Universitas

Pekanbaru | Senin, 19 Oktober 2015 - 10:19 WIB

Alumni Berperan Majukan Universitas
FOTO BERSAMA: Calon wisudawan dan wisudawati Program Studi Ilmu Lingkungan (PSIL) Pascasarjana Unri foto bersama Rektor, Direktur Pascasarjana, Ketua Prodi S2 dan Ketua Prodi S3 PSIL Unri usai ramah tamah di aula Pascasarjana, Ahad (18/10/2015).

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Para alumni berperan besar dalam memajukan universitas. Untuk itu diperlukan sinergitas antara alumni dengan perguruan tinggi. Demikian dikatakan Rektor Unri Prof Aras Mulyadi saat menghadiri ramah tamah Program Studi Ilmu Lingkungan (PSIL) Pascasarjana Unri di aula pasca, Ahad (18/10).

Ramah tamah ini dihadiri Ketua Program Doktor Ilmu Lingkungan Prof Sukendi, Ketua Prodi Magister Ilmu Lingkungan Prof Zulkarnaini, Direktur Pascasarjana Prof Zulkarnain dan Rektor Unri Prof Aras Mulyadi. Total mahasiswa PSIL unri yang akan diwisuda sebanyak 31 orang dan 4 orang lulusan doktor lingkungan.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Perwakilan calon wisudawan/wisudawati Dr Husni Thamrin MSi mengatakan jika dikilas balik ke belakang, untuk bisa mendapatkan gelar doktor di Riau sangatlah penuh lika-liku karena untuk menciptakan kualitas SDM sangatlah sulit. ‘’Saya merupakan angkatan kedua dan hanya dua yang selesai, ada juga yang mundur,” ujar Husni.

Pilihan Ilmu Lingkungan sangatlah tepat karena banyaknya persoalan lingkungan sangatlah besar akhir-akhir ini.

 “Terima kasih kepada para dosen yang telah banyak memberikan ilmu kepada para mahasiswa sehingga bisa menghadirkan kualitas SDM yang mumpuni. Sebagai perguruan tinggi yang baik bukan dilihat dari tingginya angka lulusan tetapi dilihat dari kualitas lulusan yang telah dilahirkan selama ini. Oleh karena itu diharapkan agar universitas dengan alumni haruslah saling bersinergi,” sebut Husni.

Ketua PSIL S2 Unri Prof Zulkarnaini mengatakan, Prodi PSIl sudah berdiri 13 tahun dan alumni 413 orang dan S3 sudah 9 orang, alumni sangat menentukan.

Saat ini S2 sudah akreditasi B dan S3 sedang dalam proses pengajuan akreditasi. “Banyak hal yang telah disampaikan dan kami para dosen mengucapkan selamat dan semoga apa yang diperoleh selama ini dapat diamalkan,”sebut Zulkarnaini.

Rektor Unri Prof Aras Mulyadi mengatakan, lingkungan sangat diperlukan untuk dipelihara dan dijaga. Banyak permasalahan lingkungan yang muncul baik di Indonesia maupun di dunia. Beberapa tahun ini masalah lingkungan ini muncul di tengah-tengah kita yakni asap.

“Kami berharap mari kita lebih memperhatikan permasalahan-permasalahan lingkungan dan Unri akan berupaya men-support bagaimana mengatasi masalah lingkungan dan beberapa waktu lalu, saya berbincang dengan Plt Gubri di mana Unri berencana mendirikan Program Studi Kebencanaan Ekologis tentunya perlu dukungan dari Pemprov Riau sehingga bencana-bencana ekologis yang terjadi bisa ditanggulangi lebih konprehensif,” ujar Aras.

Aras juga menyebutkan pihaknya sangat mengharapkan peran serta alumni dalam mengembangkan lembaga perguruan tinggi ini baik dalam hal memberikan masukan dan sokongan terutama untuk Ilmu Lingkungan.(nto/hen)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook