Pemilihan Ketua OSIS ala Pilkada

Pekanbaru | Senin, 19 Oktober 2015 - 09:56 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO)- Pemilihan Ketua OSIS berlangsung menarik di SMA YLPI Kota Pekanbaru. Pasalnya pemilihan langsung itu dikemas layaknya Pilkada yang biasa diadakan di Indonesia. Siswa di sekolah tersebut yang duduk jadi panitia pelaksana mengonsep Pemilihan Ketua OSIS (Pemilos) layaknya pemilihan umum legislatif maupun eksekutif.

Segenap peralatan pemilu lengkap tersedia. Mulai dari kertas suara, bilik maupun kotak suara. “Politik itu penting, karena anak-anak perlu pendidikan politik. Semua siswa kita wajibkan untuk memilih,” ungkap Kepala SMA YLPI Pekanbaru, Dra Ramunnah. Kegiatan yang dilakukan, Sabtu (17/10) sejak pukul 08.00 WIB tersebut dilakukan dengan damai dan teratur.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Sebanyak tiga kandidat calon Ketua OSIS bertarung memperebutkan suara terbanyak dari warga 394 siswa, ketiga calon Ketua OSIS tersebut di antaranya Mella, Agam dan Dwiya. Sebelum pemungutan suara, dilakukan terlebih dahulu penyampaikan visi-misi oleh ketiga calon kandidat.

Tepat pukul 11.00 WIB, panitia mengumumkan Ketua OSIS terpilih yang akan memimpin OSIS 2015/2016 yakni Mella selaku Ketua OSIS dan Agam selaku Wakil Ketua OSIS.

Ditambahkan Ramunnah, ia berharap ketua OSIS terpilih bisa mengajak teman-temannya untuk bisa berpartisipasi dalam memajukan sekolah. “Semoga Ketua OSIS yang terpilih nanti bisa lebih baik dan bisa memimpin OSIS dengan baik,” tutur Ramunnah.(fiz)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook