PEKANBARU (RP)- Guna mencegah terus meluasnya kebakaran lahan yang terjadi di Jalan Riau ujung, Kelurahan Air Hitam, Kecamatan Payung Sekaki, dalam kurun waktu dua hari terakhir (Ahad dan Senin) Dinas Kehutan (Dishut) Provinsi Riau melakukan pemadaman api.
Pantauan Riau Pos di lapangan, Senin (17/6), jumlah personil yang diturunkan untuk memadamkan api yang sudah membakar lahan sekitar dua hektare itu mencapai sepuluh orang, dengan mengerahkan dua unit mobil pemadam kebakaran dan dibantu dua unit mesin robin.
Kepala Bidang Perlindungan Hutan dan Lahan Dishut Provinsi Riau, H Edi Sumitro SH juga terlihat turun langsung ke lokasi untuk melakukan monitoring dan pemadaman api di lahan yang sudah terbakar.
Kepada Riau Pos, Edi Sumitro berharap kepada Wali Kota Pekanbaru agar dapat menyampaikan kepada para camat dan lurah untuk melakukan pengawasan di wilayahnya masing-masing.
Serta mengimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran lahan. Karena mengingat saat ini memasuki masa kemarau, sehingga api sangat mudah menjalar ke lokasi yang lebih luas.
‘’Kita berharap khusus Kota Pekanbaru agar Wali Kota-nya mengimbau camat dan lurah untuk mengawasi wilayahnya masing-masing, dan menyampaikan kepada masyarakat untuk tidak membakar lahan,’’ ungkapnya.
Disisi lain, dalam mencegah perluasan kebakaran hutan dan lahan, Dinas Kehutanan (Dishut) Provinsi Riau katanya, menetapkan target penurunkan jumlah titik api sebesar 20 persen setiap tahun.
Untuk mencapai target yang sudah ditetapkan itu, Dishut Riau sudah melakukan berbagai upaya. Di antaranya menyurati dinas yang membidangi kehutanan di kabupaten/kota tentang antisipasi kebakaran hutan dan lahan.
Upaya lain, Dishut Riau juga sudah melaksanakan rapat koordinasi dengan menghadirkan para peserta dari instansi yang membidangi kehutanan se Provinsi Riau. Di samping juga menyurati pihak perusahaan yang bergerak dibidang kehutanan.
‘’Setiap hari itu kami dari Dishut Riau selalu turun ke lapangan dan melakukan pemantauan terhadap titik api. Jika di lapangan ditemukan adanya kebakaran hutan dan lahan, maka kita langsung melakukan pemadaman dengan melibatkan instansi terkait, terutama instansi yang berada di kabupaten/kota membidangi kehutanan,’’ ujarnya.
Disamping melakukan pemantauan secara langsung lanjut Edi Sumitro, Dishut Riau juga melaksanakan kegiatan penyuluhan kepada masyarakat yang peduli api, khususnya masyarakat pedesaan yang tinggal berdekatan dengan perusahaan maupun kawasan hutan.(lim)