JADWAL SPEED BOAT HARI PERTAMA RAMADAN

Tak Ada Rute Perawang-Siak

Pekanbaru | Jumat, 18 Mei 2018 - 09:26 WIB

(RIAUPOS.CO) - Hari pertama puasa, keberangkatan menggunakan speed boat tujuan Perawang dan Siak ditiadakan. Hal itu terpantau di Pelabuhan Sungai Duku, Pekanbaru, Kamis (17/5). Karena ditiadakan, terlihat berdampak ke jumlah penumpang kapal di pelabuhan tersebut yang terlihat sepi dari pada biasanya.

Hanya terlihat KM Jelatik tujuan Selat Panjang, Kabupaten Kepulauan Meranti yang sedang melakukan muat barang. "Hari ini (kemarin, red) speed boat tidak berangkat, yang berangkat hanya Jelatik saja," ungkap Kepala Unit Pelayanan Teknis (UPT) Pelabuhan Sungai Duku Joniansyah.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Tidak berangkatnya speed boat, lanjut Joni, karena hari ini merupakan hari pertama puasa dan merupakan tradisi setiap tahunnya. "Hari pertama di tahun ke tahun memang seperti itu tradisinya, hari pertama tidak ada keberangkatan kecuali Jelatik. Jelatik ini kan berangkatnya hanya tiga kali seminggu," jelasnya.

Dikatakannya, arus penumpang di pelabuhan Sungai Duku mulai ramai ketika H-7 hingga H+5 Idul Fitri . "Kalau saat ini arus lalu lintas penumpang kapal tidak ada yang signifikan," jelasnya.

Disinggung mengenai apakah ada penjagaan keamanan pasca teror di Mapolda Riau. Joni mengaku ada,  tapi sejauh ini tidak ada permasalahan.

"Pos penjagaan polisi memang sudah lama disiapkan, tapi sejauh ini aman lancar saja, belum ada ditemukan hal- hal yang mencurigakan, semoga tidak terjadi lagi teror seperti itu," tutupnya.(*1/lin)

Laporan Deslina, Kota









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook