Ismadi Pastikan Tahanan Bebas Penyakit Menular

Pekanbaru | Rabu, 18 Januari 2023 - 10:16 WIB

Ismadi Pastikan Tahanan Bebas Penyakit Menular
(DOK. JAWA POS)

BAGIKAN



BACA JUGA


PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Tim medis Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Pekanbaru melakukan skrining penyakit tuberkulosis (TBC) kepada warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang baru pindah, Selasa (17/1). Hal ini untuk memastikan setiap napi yang berada di lapas bebas dari penyakit menular.

Kasi Bimbingan Binadik Lapas Pekanbaru Ismadi mengatakan, pemeriksaan ini dilakukan sebagai salah satu upaya deteksi dini sekaligus pemenuhan hak WBP untuk mendapatkan layanan kesehatan yang layak. Pihaknya bekerja sama dengan Puskesmas Sapta Taruna, Kecamatan Bukit Raya.


Kegiatan skrining TBC ini sendiri dilakukan dengan cara mengambil sampel dahak dari WBP. Pemeriksaan dahak untuk penegakan diagnosis dilakukan dengan mengumpulkan tiga spesimen dahak yang dikumpulkan dalam dua hari kunjungan yang berurutan sewaktu-pagi-sewaktu (SPS).

Antisipasi ini harus dilakukan karena TBC merupakan penyakit yang mudah tertular, bahkan hanya melalui udara. Pemeriksaan dahak sendiri merupakan gold standard dalam penyakit TBC.

''Prosedur yang kami lakukan ini diberlakukan bagi narapidana baru yang dipindahkan ke Lapas Pekanbaru guna mendeteksi adanya tanda-tanda dari penyakit TB, Hepatitis C-HIV hingga Covid-19,'' jelas Ismadi.

Bila dari hasil pemeriksaan itu ditemukan adanya penyakit TBC, maka WBP yang bersangkutan akan segera diisolasi agar tidak menular kepada WBP lain.

Selain dilakukan skrining kesehatan, WBP juga diberikan pengarahan dan sosialisasi tentang pentingnya menjaga kesehatan.(end)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook