Langit masih dibayangi mendung, hujan sepertinya bakal mencurah bumi. Mendung nan legam itu tak menggoyahkan semangat warga RW 15, Kelurahan Tobek Godang, Kecamatan Tampan datang menyaksikan peletakan batu pertama pembangunan pos pelayanan terpadu (posyandu).
(RIAUPOS.CO) - Akhirnya punya gedung posyandu sendiri, setelah bertahun tahun warga menantikannya. Selama ini, pelayanan posyandu di Perumahan Rajawali Sakti di Jalan Rajawali Sakti ini memang masih belum memadai.
Pelaksanaan pelayanan posyandu bertahun tahun lamanya hanya menumpang di lahan parkiran di Komplek Masjid Al Kautsar di dalam perumahan.
Selasa (16/10), warga sekitar berdatangan untuk menyaksikan secara langsung peletakan batu pertama pembangunan. Warga, RT-RW di menempati tempat duduknya. Sedangkan tempat duduk deretan paling depan disiapkan untuk Lurah Tobek Godang Arafat, Ketua Komisi III DPRD Kota Pekanbaru Zulfan Hafiz ST dan para undangan.
“Alhamdulillah, akhirnya terealisasi juga pembangunana posyandu. Karena sudah lama kegiatan posyandu menumpang di parkiran masjid,” ungkap Ketua RT 01, RW 15, Hardyono Ma’ruf kepada Riau Pos di sela acara.
Lurah Tobek Godang Arafat berharap keberadaan posyandu bermanfaat bagi banyak warga setempat. “Pembangunan ini mudah-mudahan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat terutama di RW 15. Alhamdulillah Posyandu dari dana aspirasi DPRD Kota Pekanbaru bisa segera dibangun,” terangnya.
Ketua Komisi III DPRD Pekanbaru, Zulfan Hafiz berharap pertumbuhan posyandu di masyarakat terus bertambah. Ia juga senang warga perumahan tersebut tidak lagi menumpang di gedung lainnya.
Ke depan bangunan ini juga bisa menjadi kegiatan para remaja untuk melaksanakan berbagai hal kegiatan.
“Harapan saya setiap tahun pertumbuhan posyandu semakin meningkat. Di Pekanbaru masih banyak yang belum punya posyandu,” kata nya.(gem)