RPG Buka Puasa Bersama

Pekanbaru | Rabu, 17 Juli 2013 - 09:52 WIB

PEKANBARU (RP) - Rabu (17/7) petang ini, Riau Pos Group (RPG) menggelar buka puasa bersama seluruh karyawan yang ada di Divisi Regional Pekanbaru.

Selain berbuka bersama, acara yang digelar di Ballroom Hotel Aryaduta Pekanbaru ini, juga akan diisi dengan ceramah agama dan berbagi dengan anak yatim.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Selain berbuka bersama, memang RPG juga berbagi dengan agen-agen, loper, asongan dan anak yatim dari keluarga besar Riau Pos Group. Acara ini juga akan dihadiri AE iklan dan pemasaran,’’ ungkap Zulmansyah Sekedang, General Manager Riau Pos yang juga ketua panitia buka bersama akbar ini.

Lanjut Zulmansyah, santunan akan diserahkan oleh Chairman Riau Pos Group Rida K Liamsi. Turut hadir pada acara petang ini, para komisaris perusahaan di antaranya Asparaini Rasyad, H Amril Noer, H Raznizal Syukur, CEO RPG H Makmur SE MM Ak, COO RPG Sutrianto dan para deputi.

Buka bersama RPG ini sesuai jadwal akan dimulai sekitar pukul 17.00 WIB yang diisi dengan beberapa acara pendahulu. Pada acara ini juga akan hadir qari nasional H Maghfiroh MA yang akan menjadi pembaca Alquran, H Yurnalis yang akan memberikan santapan rohani.

Setiap tahun, buka bersama RPG ini selalu ramai. Ini tidak lepas dari besarnya jaringan dan anak perusahaan RPG.

Di Pekanbaru saja selain kapal induknya Riau Pos, ada RTv, Pekanbaru Pos, Pekanbaru MX, PT Graindo (Percetakan) dan beberapa lainnya.

‘’Inti dari acara ini adalah silaturahmi, karena karyawan RPG sangat jarang punya kesempatan bisa berkumpul bersama di satu tempat. Nah, ini menjadi salah satu ajang untuk itu, sambil ramah tamah dan berbagi dengan anak yatim dan mereka yang selama ini telah membesarkan grup media terbesar di Sumatera ini. Pada acara ini, secara resmi kami dari panitia mengundang seluruh karyawan RPG Regional Pekanbaru untuk hadir,’’ tutup Zulmansyah.(end)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook