Beredar, Foto Baut Siak III Tak Terpasang

Pekanbaru | Jumat, 16 Maret 2012 - 06:58 WIB

PEKANBARU (RP) - Jembatan Siak III yang baru saja diresmikan, terus mendapat penilaian negatif dari masyarakat.

Mulai dari struktur jembatan yang diragukan, keraguan masyarakat dan sekarang beredar foto-foto baut jembatan yang tidak lengkap terpasang.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Bahkan dalam foto sebagian rangka jembatan juga terlihat berkarat.

Beredarnya foto baut jembatan Siak III ini diterima wartawan yang menempati pos di gedung DPRD Riau, Kamis (15/3). Dari empat foto yang dikirim terlihat umumnya baut tidak lengkap.

Jika pada satu sisi ada empat baut yang terpasang hanya dua buah, sedangkan pada bagian-bagian tertentu besi yang digunakan juga berkarat.

Pada empat foto yang diperoleh wartawan, dua terlihat foto yang memperlihatkan baut tidak lengkap dan dua foto yang menggambarkan besi yang berkarat.

Namun belum bisa dipastikan apakah itu memang foto jembatan Siak III, namun dari ciri-ciri foto termasuk latar belakang foto dimana kabel jembatan pada salah satu foto terlihat jelas, menunjukkan bahwa itu memang jembatan Siak III.

Wakil Ketua Komisi C DPRD Riau Ir Noviwaldy Jusman saat dikonfirmasi dan diperlihatkan foto tersebut, Kamis (15/3) kemarin menyakini bahwa foto tersebut memang foto Jembatan Siak III. Baik dari bahan maupun ciri-ciri lainnya, terlihat jelas bahwa foto tersebut memang foto Jembatan Siak III.

‘’Kalau melihat ciri-cirinya memang Jembatan Siak III. Saya kaget melihat foto itu, itu memang Jembatan Siak III. Wah ini, sudah membuktikan bahwa Siak III memang perlu diteliti ulang,’’ ujar Noviwaldy singkat.

Dikatakan, adanya foto tersebut tidak perlu diributkan karena saat ini tim peneliti sedang turun ke lapangan untuk melihat seluruh pekerjaan. Mudah-mudahan, harap politisi Demokrat ini, tim peneliti dari UI dan UGM juga melihat kondisi ini.

‘’Kita berharap masalah baut dan karat ini juga masuk dalam program audit independent yang meneliti jembatan Siak III. Dan kalau bisa hal ini juga masuk sebagai bahan kajian tim agar penelitian lebih sempurna. Saya tak mau ikut campur soal teknis penelitian, dan kita akan hormati proses yang sedang dilakukan oleh tim. Mudah-mudahan persoalan ini masuk ke dalam kegiatan tim tersebut,’’ ujar Dedek, panggilan sehari-hari Noviwaldy.(ans)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook