PEKANBARU (RP) - Pemerintah Kota Pekanbaru sangat berharap di tahun 2012 ini, bus sarana angkutan umum massal (SAUM) Trans Metro Kota Pekanbaru untuk jalur koridor tiga, bisa dioperasikan.
Mengingat, tidak lama lagi pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-18 di Provinsi Riau akan segera digelar.
Tentunya keberadaan Bus Trans Metro untuk rute koridor tiga ini sangat diperlukan.
Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kota Pekanbaru, Ir H Syafrudin Sayuti MSC MSTr kepada Riau Pos, Jumat (13/1) mengatakan, pihaknya sudah mengusulkan anggaran dana operasional untuk persiapan pengoperasian koridor tiga tersebut.
Mulai dari gaji supir, petugas halte sampai dengan biaya untuk BBM dan biaya perawatan mobil.
Hanya saja berapa besar anggaran yang diusulkan melalui APBD 2012 itu, Syafrudin Sayuti belum mau menyebutkan.
‘’Saya tidak ingat besaran angkanya, akan tetapi anggarannya sudah kita usulkan di APBD 2012, mudah-mudahan anggaran yang kita usulkan ini bisa dikabulkan oleh tim pembahas anggaran,’’ terangnya.
Terkait tambahan mobil sebanyak lima unit dari pemerintah pusat itu, Syafrudin Sayuti mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan lobi.
Karena untuk jatah mobil yang lima unit pada tahun 2011 lalu, sekarang ini sudah diserahkan kepada daerah lain.
Artinya, tahun ini pihaknya harus mengajukan permintaan baru kepada pemerintah pusat.
‘’Kemarin kendala kita sarana prasarana pendukung untuk mengoperasikan koridor tiga belum siap. Seperti belum adanya halte yang difungsikan untuk menaikkan dan menurunkan penumpang. Janjinya di tahun 2011 lalu halte untuk koridor tiga akan dibangun oleh Dishub Provinsi Riau, tapi sampai sekarang pembangunannya belum terlaksana,’’ ungkapnya.(lim)