Tingkatkan Patroli dan Ajak Warga Peduli Lingkungan

Pekanbaru | Selasa, 15 Mei 2018 - 09:57 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - Teror bom yang terjadi di Surabaya, membuat semua wilayah meningkatkan keamanan termasuk Pekanbaru. Salah satunya di kawasan yang jauh dari kota. Bhabinkamtibmas Kelurahan Industri Tenayan Aiptu Indra Gunawan, Senin (14/5), kepada Riau Pos mengatakan saat ini meningkatkan patroli.

Selain itu juga menghimbau ke masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan di wilayah masing-masing. Segera melaporkan ke RT dan RW, kemudian berkoordinasi dengan bhabinkamtibmas dan babinsa. "Saling menjaga keamanan,"ujarnya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Terutama untuk pendatang baru, Indra juga mengatakan, jika selalu berkordinasi dengan RT setempat dalam pendataan warga baru. Wilayah Industri Tenayan yang cukup luas dan belum banyak penduduk ini, juga harus memantau ke seluruh wilayah kerjanya.

Kelurahan Industri Tenayan yang memiliki 2 RW dan 9 RT dengan jumlah 678 KK ini, dikatakan Indra, harus saling berkomunikasi serta meningkatkan kepeduliam antar sesama, terutama tetangga sebelah. Adanya pendatang, harus segera dilaporkan ke pihak RT agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. "Peduli dengan lingkungan sekitar,"ujarnya.(cr4)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook