DUKUNG PEMBERANTASAN NARKOBA

Walikota Pekanbaru Tes Urine, Ini Hasilnya

Pekanbaru | Selasa, 15 Maret 2016 - 14:16 WIB

Walikota Pekanbaru Tes Urine, Ini Hasilnya

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Walikota Pekanbaru Firdaus ST MT melakukan tes urine, hal itu bertujuan untuk memastikan dirinya tidak menggunakan Narkoba.

Tes urine dilakukan orang nomor satu Pekanbaru saat Badan Narkotika (BNN) Kota Pekanbaru yang dipimpin AKBP Sukito SH MH mendatangi kantor Walikota Pekanbaru, Selasa (15/3/2016)

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Firdaus ST MT mengatakan tes urine perlu dilakukan untuk kalangan para pejabat untuk memastikan apakah mereka positif atau negatif menggunakan narkoba.

"Kita menyambut baik kendatangan BNN Kota Pekanbaru, ini bentuk sinergitas positif, alhamdulillah hasil tes urine saya negatif," ujarnya kepada Riaupos.co

Menurut Wako, tes urine merupakan salah satu usaha untuk mencegah peredaran segala bentuk narkotika di Pekanbaru

"Tidak perlu takut, jika BNN melakukan tes urine, apabila negatif alhamdulillah, jika positif tentunya bisa cepat ditangani dengan rehabilitasi," paparnya

Lebih lanjut, Ia meminta kepada masyarakat agar saling menjaga dan mengawasi orang-orang sekitar jauh dari narkoba. "Kita meminta masyarakat sekitar mengawasi dan menjaga orang sekitar agar penanggulngan dan pemakai narkoba di Pekanbaru bisa cepat ditangani," tutupnya

Laporan: Riri R Kurnia

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook