PEKANBARU (RIAUPOS.CO) Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru sedang mendata sekolah. Pendataan yang masih berlangsung tersebut untuk mendata bangunan dan sarana pendukung lainnya di masing-masing sekolah tersebut.
Sekretaris Disdik Kota Pekanbaru Muzailis mengatakan, pendataan masih terus berlangsung. Pendataan dilaksanakan oleh tim internal Disdik Pekanbaru Bidang Sarana dan Prasaran (Sapras). Pendataan itu untuk mengantisipasi kembali terjadinya tembok roboh atau bangunan yang tidak layak.
Bangunan yang dinilai tidak layak, lanjut Muzailis, maka pihak sekolah diminta segera membongkarnya. Disdik akan menganggarkan dana untuk perbaikan tersebut. Ada ratusan sekolah yang didata bangunan sekolah.
“Sedang didata oleh Bidang Sapras. SD negeri 194 sekolah, SMP negeri 44 sekolah dan TK tiga sekolah,” ujarnya, Kamis (14/2).
Pendataan tersebut telah dilaksanakan sejak pekan ini. Berdasarkan data sementara, diketahui Disdik Pekanbaru, jika bangunan dan sarana pendukung di SD yang diketahui paling banyak perlu diperbaiki.
Disdik juga mengingatkan pihak sekolah agar selalu berkoordinasi dengan pihak Disdik, jika ada pembangunan di sekolah. Sehingga dapat terpantau bersama-sama. Ia berharap ke depan tidak ada terjadi musiba robohnya tembok dan bangunan di sekolah.(gem)