PEKANBARU

HUT Ke-20, PTPN V Beri Penghargaan dan Donor Darah

Pekanbaru | Senin, 14 Maret 2016 - 12:15 WIB

HUT Ke-20, PTPN V Beri Penghargaan dan Donor Darah
SERAHKAN PENGHARGAAN: Direktur Utama PTPN V Berlino Mahendra Santosa didampingi Kepala Bagian SDM Andy Dharma menyerahkan PMK kepada karyawan, Jumat (11/3/2016).

KOTA (RIAUPOS.CO) - PTPN V menggelar acara penyerahan Penghargaan Masa Kerja (PMK) kepada karyawan/karyawatinya yang telah bekerja di perusahaan selama 25, 30, dan 35 tahun di Gedung Serba Guna Kantor Pusat Jalan Rambutan 43 Pekanbaru, Jumat (11/3). Helatan ini juga bertepatan dengan Hari Ulang Tahun ke-20 PTPN V. Sebanyak 828 karyawan/ti yang tersebar di empat lokasi kegiatan menerima penghargaan dalam bentuk piagam, uang tunai, hingga cincin emas 10 gram.

Direktur Utama PTPN V Berlino Mahendra Santosa yang menyerahkan PMK menyampaikan ucapan terimakasih serta penghargaan yang mendalam kepada penerima PMK.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

”Atas nama Direksi PTPN V kami mengucapkan selamat dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas sumbangsih tenaga, pikiran, dan darmabakti yang telah memasuki masa bakti 25, 30, dan 35 tahun”, sebut Berlino.

Sementara itu, Ketua Serikat Pekerja Tingkat Perusahaan Perkebunan/SPTP Bun menyampaikan ungkapan terima kasihnya kepada manajemen yang tetap menyelenggarakan kegiatan serupa di tengah kondisi yang cukup sulit.

”Ini menunjukkan perusahaan ini masih sehat di tengah kondisi industri perkebunan yang sulit seperti saat ini,’’ ujarnya.

Di waktu yang bersamaan dengan acara penyerahan PMK tersebut, bersempena hari ulang tahunnya yang ke-20, PTPN V juga menggelar bakti sosial donor darah yang diikuti karyawan/ti di masing-masing lokasi penyerahan PMK. Kegiatan donor darah yang dilaksanakan bekerja sama dengan Perhimpunan Donor Darah Indonesia (PDDI) dan Palang Merah Indonesia (PMI) itu, berhasil mengumpulkan sedikitnya 300 kantung darah. Tampak hadir dalam kegiatan donor tersebut, Ketua PDDI Drs Zulher.(eca)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook