PEKANBARU

Tarif Trans Metro Tetap

Pekanbaru | Kamis, 14 Januari 2016 - 10:25 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO) - SEPERTI halnya bus kota dan oplet, tarif bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) juga tidak turun alias tetap pasca penurunan harga bahan bakar minyak (BBM). Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kota Pekanbaru Aripin SH memastikan hal ini.

Menurut Aripin , kebijakan itu sesuai dengan usulan dari pihak pengusaha angkutan umum serta pihak pengelola bus TMP. ”Jadi tarif bus Trans Metro Pekanbaru juga disamakan, tidak ada penurunan. Para pengusaha menilai penurunan harga BBM tidak mempengaruhi harga pembelian onderdil, oli dan biaya operasional,” ungkap Aripin, Rabu (13/1).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Aripin mengatakan tarif bus TMP untuk penumpang umum sebesar Rp4.000 dan untuk pelajar serta mahasiswa tarifnya sebesar Rp3.000.

”Masih seperti itu, belum ada penurunan,” katanyalagi.

Tidak turunnya tarif angkot di Pekanbaru mendapatkan komentar dari masyarakat. Sebagian  merasa kecewamengingat daerah lain di Indonesia menurunkan tarif angkot .

”Kalau BBM naik, ongkos angkot cepat  kali naiknya . Tetapi sekarang BBM turun, kenapa tarif angkot tak turun? Seharusnya  turun. Apalagi untuk bus TMP yang merupakan milik pemerintah,” ujar Dani mahasiswa  universitas swasta di Pekanbaru itu kepada Riau Pos, kemarin.(ilo)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook