HUKUM & KRIMINAL

Lagi, Pelaku Pecah Kaca Meresahkan

Pekanbaru | Kamis, 14 Januari 2016 - 09:38 WIB

KOTA (RIAUPOS.CO)-Pencurian modus pecah kaca seolah tidak ada habis-habisnya. Para pelaku senantiasa menghantui masyarakat yang mengendarai roda empat alias mobil. Dengan waktu yang singkat jika pengendara lalai, pelaku langsung beraksi. Pencurian dengan modus pecah kaca ini kembali terjadi di Pekanbaru. Kali ini dialami Dewi Kusdiyanti saat memarkirkan mobil Jazznya di depan TK Maytreya, Selasa (12/1) lalu sekitar pukul 13.30 WIB.

Saat itu, korban sedang ada urusan, korban memarkirkan kendaraan di depan TK tersebut, namun korban meninggalkan tas di dalam mobil, pasalnya korban menduga tidak akan terjadi apa-apa, karena urusannya itu hanya sebentar saja.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Tidak lama, korban kembali kemobil Honda Jazz miliknya, namun alangkah terkejutnya korban saat melihat kaca depan sebelah kiri mobilnya dalam keadaan pecah, setelah dicek tas yang diletakkan di bangku kiri sudah tidak ada lagi. Beruntung di dalam tas korban hanya ada uang sebanyak Rp400 ribu. Namun beberapa surat berharga lainnya turut hilang dibawa pelaku.

Tidak terima kejadian yang menimpanya, korban membuat laporan resmi kekepolisian, dengan harapan pelaku dapat ditangkap dan dihukum sesuai dengan perbuatannya.

Wakapolresta Pekanbaru, AKBP Sugeng Putut Wicaksono mengatakan, kejadian pencurian dengan modus pecah kaca pada awal tahun 2016 ini sudah terjadi beberapa kali. Semua kasus itu masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.

 ‘’Sebenarnya pihak kepolsian sudah berulang kali memberi imbaun agar jangan meninggalkan barang berharga di dalam mobil saat memarkirkan kendaraan roda empat, karena akan memancing pelaku pencurian dengan modus pecah kaca beraksi,’’ terangnya.

Bahkan pesan itu selalu disampaikan pihak kepolisian baik lewat media massa maupun melalui Bhabinkamtibmas di setiap kelurahan di Pekanbaru.’’Namun pengungkapan pelaku itu tetap menjadi tanggung jawab kami’’ tutupnya.(hsb)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook