PEKANBARU (RP) - Rubrik khusus lingkungan Riau Pos, For Us, tengah memasuki usia pertamanya, 16 Januari 2012.
‘’Riau Pos For Us merupakan rubrik khusus lingkungan yang terbit setiap Ahad di Riau Pos, di launching sejak 16 Januari 2010 lalu,’’ ungkap Andi Noviriyanti, Redaktur Pelaksana (Redpel) For Us.
For Us berarti dari kita, untuk kita, demi lingkungan yang lebih baik, tambahnya. Memperingati satu tahun For Us maka Riau Pos melakukan beberapa kegiatan dan perubahan di beberapa rubrik lingkungan tersebut.
‘’Ahad (15/1) nanti kita akan melaksanakan peringatan satu tahun For Us dengan melaunching For Us Bike Community (FBC),’’ tuturnya.
Danrem 031/Wirabima, Kurnia Dewantara menyatakan sangat mendukung gagasan For Us menginisiasi FBC.
“Masyarakat bisa memanfaatkan ini untuk mengembangkan hobi juga demi mensukseskan program go green pemerintah,” tuturnya.
Hal senada juga disampaikan oleh Fajar Daulay, Ketua Umum mastikan diri untuk turut mensosialisasi FBC Riau Pos di Car Free Day nanti, tambahnya.
FBC merupakan komunitas sepeda yang diperuntukkan oleh For Us untuk siapa saja pencinta sepeda, jelas Novi yang sehari-hari berkerudung itu. “Masyarakat bisa datang langsung ke car free day untuk mendaftarkan secara langsung menjadi anggota FBC,” ajaknya.
Kita tidak menentukan jenis sepedanya, siapa saja boleh bergabung tapi dengan syarat memiliki sepeda dan sering mengendarainya demi lingkungan yang lebih baik, lanjutnya.
Bahkan bagi komunitas sepeda pun juga kita ajak untuk bergabung, karena niat awal pembentukan FBC adalah menghidupkan komunitas sepeda di Riau sesuai dengan tagline For Us dari Riau selamatkan Dunia.
Peserta FBC dengan kategori terunik atau terbaik maka profilnya akan dimuat secara berkelanjutan di halaman lingkungan tersebut. Bisa saja Anda nantinya kan?
Para pecinta sepeda juga bisa mendapatkan ragam informasi tentang sepeda di halaman-halaman For Us. Karena untuk satu tahun ke depan, For Us berkomitmen menghidupkan komunitas dan para pecinta sepeda di Riau dengan memberikan informasi-informasi tentang sepeda kepada para pembacanya.
Selain launching FBC, For Us juga memodifikasi beberapa rubrik lingkungan di halaman For Us.
‘’Hal ini untuk lebih mendekatkan For Us kepada masyarakat. Sebab jika masyarakat tidak turut serta, maka cita-cita For Us menjadikan lingkungan lebih baik tidak ada arti sama sekali,’’ ungkap Novi.
For Us memiliki rubrik yang diperuntukkan bagi masyarakat untuk turut serta menjaga lingkungan melalui ide mereka secara tertulis. Pertama adalah rubrik 500 kata. Rubrik ini terdiri dari dua kategori yaitu untuk pelajar SMA dan mahasiswa. Tema tulisan untuk mereka adalah ‘’Bagaimana cara kamu mengajak teman menjaga lingkungan’’.
Kategori selanjutnya berlaku untuk umum. Temanya adalah ‘’Ungkapkan ide aplikatif Anda tentang upaya penyelamatan lingkungan di Riau’’.
Berikutnya adalah rubrik 100 kata yang diberi nama The Young Hero. Rubrik ini berlaku bagi para pelajar SD dan SMP. Mereka harus menjawab pertanyaan ‘’bagaimana lingkungan yang baik dan sehat menurut kamu?’’ dalam seratus kata.
Setiap tulisan yang masuk dengan mengirim ke email gsj.ripos@gmail.com akan diterbitkan di halaman For Us setiap Ahadnya. Tulisan terbaik akan mendapat souvenir For Us setelah evaluasi per tiga bulan.(noi)