KELUARGA SIBUK MENCARI

Hilang Sejak 1 Februari, Orangtua Afdal Diliputi Kecemasan

Pekanbaru | Sabtu, 13 Februari 2016 - 00:09 WIB

Hilang Sejak 1 Februari, Orangtua Afdal Diliputi Kecemasan
Afdal Dinnul Haq.

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Perasaan cemas, khawatir dan tidak tenang kini menghinggapi perasaan keluarga terutama orangtua Afdal Dinnul Haq. Betapa tidak, pemuda berusia 21 tahun yang beralamat di Jalan Delima, Kelurahan Delima KecamatanTampan Pekanbaru ini sejak 1 Februari lalu hilang tidak diketahui di mana keberadaannya.

Berbagai upaya pencarian sudah dan sedang dilakukan. Bahkan saat ini sang ayah sedang berada di Padang untuk menelusuri dan mencari tahu hingga ke kantor polisi di Padang. "Saya sudah ke Satlantas di Padang mencari tahu apakah ada korban kecelakaan atas nama anak saya. Tapi, tidak ada,"kata ayah Afdal, Masrizal kepada Riaupos.co.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Diceritakannya, mereka kehilangan Afdal berawal dari kepergiannya ke Padang dengan mobil Toyota Avanza  yang direntalnya. Menurut keterangannya, di dalam mobil itu ada empat orang lagi. Dia memang sudah beberapa kali merental mobil untuk mengantarkan orang ke Padang. Biasanya cuma dua hari dia sudah ada lagi di Pekanbaru. Namun kali ini dia belum pulang. Terakhir kontak tanggal 2 Februari. Sejak itu sampai sekarang dia tidak lagi pernah bisa dihubungi," kata Masrizal.

Atas kehilangan itu, keluarga pun sudah membuat laporan ke polisi. "Ke Polresta kami melapor," ujar Masrizal.

Dia berharap, anaknya yang merupakan alumni SMK Muhmmadiyah 1 itu tetap dalam kondisi sehat walafiat dan bisa pulang ke rumah. Sebab, keluarga terutama ibunya sangat mencemaskan keselamatannya.

"Kami minta agar Afdal segera pulang. Keluarga mencemaskan keselamatannya. Jika ada permasalahan, jangan takut untuk pulang karena bisa dicarikan jalan keluarnya di Pekanbaru," ujarnya. Ketika ditanya apakah Afdal pernah atau sedang mengikuti kelompok atau organisasi yang  aktivitasnya terkesan di luar kebiasaan, Masrizal mengatakan setahu keluarga Afdal tidak pernah.(fas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook