Sepuluh Sekolah Baru, Direncanakan Dibuka 2014

Pekanbaru | Kamis, 12 Desember 2013 - 02:10 WIB

KOTA (RP) - Sebanyak 10 sekolah baru direncakanan akan dibuka pada 2014. Kesepuluh sekolah tersebut yakni SD dan SMP masing-masing empat unit, SMA dan SMK masing-masing satu unit.

Menurut Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Pekanbaru Zulfadil, penambahan sekolah baru tersebut sebagai salah satu bentuk peningkatan kualitas pendidikan di Pekanbaru. Di mana Disdik menargetkan penambahan sekolah baru di tingkat SD, SMP dan SMA terus menjadi perhatian.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Sangat perlu sekali penambahan sarana gedung sekolah setiap tahunnya. Tentunya tetap disesuaikan kemampuan anggaran pemerintah. Kami sangat yakin dunia pendidikan di Pekanbaru terus berkualitas,” ujarnya.

Disebutkannya, salah satu aspek penting dalam peningkatan kualitas serta kuantitas dunia pendidikan tidak terlepas dari sarana gedung sekolah. Ditambah dengan kualitas kurikulum dan pendidik, termasuk kebijakan masyarakat di lingkungan sekolah.

Apalagi saat ini sekolah di Pekanbaru SD 187 unit, SMP 36 unit dan SMA 14 unit dan SMK 7 unit.

‘’Seiring dengan pertambahan sekolah baru yang terjadi di Pekanbaru diharapkan pendidikannya dituntut diseimbangkan. Namun tidak begitu kenyataannya, kekurangan tenaga pendidik juga dirasakan sekolah-sekolah di Pekanbaru,’’ katanya.

Berdasarkan data Disdik Pekanbaru, kekurangan tenaga pendidikan terbanyak ada di tingkat SD. “Karena SD yang paling banyak muridnya,’’ tuturnya.

Ditambahkannya, total guru PNS di tingkat SD, SMP dan SMA sudah mencapai 5.409 guru. Jumlah itu dinilai masih belum mencukupi. Untuk itu diperlukan tambahan guru.

Berdasarkan data Kepala Bidang (SD) Disdik Pekanbaru Naguib, SD perlu 421 guru. ‘’Kami masih memerlukan tambahan tenaga pendidik di SD, memang cukup banyak,’’ tuturnya.

Sementara untuk di tingkat SMK, tenaga pendidik yang sangat diperlukan guru produktif sebanyak 25 guru. Sedangkan guru tingkat SMA masih mencukupi.

‘’Guru SMA masih mencukupi, bahkan bisa dikatakan sudah tidak kekurangan lagi. Tetapi untuk guru SMK masih kekurangan,” tambah Kepala Bidang (Kabid) SMP, SMA Disdik Pekanbaru, Abdul Jamal.(ilo)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook