KOTA (RIAUPOS.CO) - Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Pekanbaru, Kamis (10/3) mengadakan tes urine dadakan kepada seluruh personel. Tes urine diadakan setelah melakukan apel pagi, Kepala BNNK Pekanbaru AKBP Sukito SH MH menginstruksikan seluruh personel untuk melakukan tes urine.
Dikatakan Sukito, tes urine diadakan kepada 37 orang dari total 46 personel pegawai dan honorer BNNK Pekanbaru. Personel yang belum melakukan tes urine dikarenakan izin dan sedang dinas luar kota. Personel yang belum melakukan tes urine akan diambil setelah personel tersebut masuk kerja. Kegiatan ini dilakukan secara periodik/ berkala dengan waktu yang tidak ditentukan.
”Sebelum kita melakukan tes urine kepada masyarakat, personel BNNK Pekanbaru harus bersih dari penyalahgunaan narkoba. Kami aparat BNN jadi contoh bagi masyarakat, jangan sampai pula aparat BNN terkontaminasi menjadi penyalahguna narkoba, dan kalau ada yang positif pemakai dan penyalahguna akan saya tindak dengan tegas sesuai aturan yang berlaku,’’ paparnya.
”Kalau hari ini hasilnya negatif jangan senang dulu, saya akan terus pantau dan akan tes urine anggota lagi dalam waktu yang tidak ditentukan. Dari hasil tes urine hari ini semuanya hasilnya negatif,’’ tambah Sukito.
Lebih jauh dikatakan Sukito, hal ini penting selain untuk menimbulkan kepercayaan kepada masyarakat bahwa BNNK dan personelnya benar-benar bersih. BNNK juga berusaha membuktikan bahwa personel yang bekerja untuk masyarakat dan negara adalah personel yang memang benar-benar antinarkoba. Sehingga antara BNNK dan masyarakat dapat menyatu bersama-sama mengatakan tidak untuk narkoba.(mng)