MTQ Provinsi Riau Dilaksanakan di 8 Lokasi

Pekanbaru | Selasa, 11 Desember 2018 - 10:17 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Hari ini, Selasa (11/12), Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXVII tingkat Provinsi Riau mulai dilaksanakan. Kegiatan ini akan dilaksanakan di delapan lokasi di Pekanbaru. Namun tetap terpusat di Masjid Raya An-Nur.

Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdaprov Riau, Masrul Kasmy mengatakan, kegiatan paling banyak dilaksanakan di Masjid Raya An-Nur. Mulai dari penerimaan kafilah, bazar, lokasi acara pembukaan, tilawah anak-anak remaja dan dewasa, serta qiroat dewasa.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Di Masjid An-Nur juga dilaksanakan lomba tafsir Alquran, dan penutupan MTQ,” kata Masrul Kasmy kepada Riau Pos, Senin (10/12). Lokasi kedua berada di Masjid Agung Ar-Rahman Pekanbaru. Di lokasi ini kata Masrul, digunakan untuk kegiatan lomba tahfiz 10, 20 dan 30 juz. Ketiga di Masjid Al-Falah Jalan Sumatera. Di sini memperlombakan cabang tahfiz 1 dan 5 jus tilawah.

Keempat, di Aula Kanwil Kemenag Riau memperlombakan syarhil Quran. Kelima di MAN 2 Model, Jalan Diponegoro Pekanbaru. Di sini diperlombakan fahmil Quran.

Keenam, di Asrama Embarkasi Haji yang memperlombakan M2IQ dan khot. Ketujuh di Masjid Al-Mukhlisin, komplek Asrama Korem 031 WB. Di sini diperlombakan tartil dan canet. Terakhir di Masjid Al-Hidayah Kantor Gubernur Riau. Di sini diperlombakan qiroat murottal remaja dan dewasa, serta qiroat mujawwat remaja.

“Di hari pertama, setelah kedatangan semua kafilah, pada malamnya dilakukan kegiatan malam ta’aruf. Pada malam itu, dilakukan pelantikan dewan hakim dan majelis hakim,” jelasnya.

Esok siangnya atau 12 Desember kata Masrul, barulah dilakukan pawai ta’aruf. Ada sekitar 200 peserta yang akan melaksanakan pawai ini. Rutenya dari Jalan Sumatera, lalu ke Jalan Gajahmada, kemudian ke Jalan Diponegoro, berlanjut ke Jalan Hangtuah, terus ke Jalan Sultan Syarif Kasim, masuk ke Jalan Sisingamangaraja, dan berakhir di Masjid Raya An-Nur.

“Pada malamnya, barulah kita dilakukan acara pembukaan MTQ oleh Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim. Pembukaan dilakukan di halaman Masjid Raya An-Nur,” kata dia.

Dia juga menjelaskan, untuk MTQ tahun ini akan diikuti 609 peserta dari 12 kabupaten dan kota se Riau. Di mana peserta akan mengikuti 54 nomor pertandingan.

“Peserta yang mengikuti MTQ Riau semuanya anak watan Riau. Ini kita tertibkan sejak 2016 lalu. Jadi tidak ada lagi perserta carteran. Yang jelas semuanya peserta KTP Riau, kalau sudah keterangan tak boleh,” jelasnya.

Kemudian, kata Masrul, para peserta akan memperlombakan 24 golongan dari tujuh cabang. Antara lain, cabang tilawah, hifzil quran, sarhil quran, fahmil quran, tafsir quran, khat alquran, dan Musabaqah Makalah Quran (MMQ).

 Diketahui, MTQ Provinsi Riau ke XXXVII yang rencana awalnya dilaksanakan di Kepulauan Meranti. Tapi akhirnya dipindahkan ke Pekanbaru. Batalnya MTQ provinsi dilaksanakan di Kepulauan Meranti, karena pemerintah setempat tak sanggup dari segi anggaran. Maka pelaksanaannya ditarik oleh Pemprov Riau.(dal)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook