PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Momen pemilihan Z Face 2021 menjadi penanda bagi para finalis Z Face sebelumnya bahwa akan ada generasi baru yang melanjutkan tahta mereka di Z Face. Namun, hal itu tidak dinilai oleh Ananda Putra Wiranta sebagai finalis Z Face 2020 dan Tasya Sofiatul winner photogenic 2020 sebagai sesuatu yang disayangkan.
Keduanya justru bersyukur selama satu tahun ini bisa merasakan menjadi bagian dari keluarga besar Z Face Riau 2020. Selama menjabat dalam Ikatan Keluarga Z Face Riau (IKZFR), keduanya mengaku mendapatkan pengalaman dan pelajaran yang berharga.
Dikatakan Ananda, dirinya merasa bangga bisa tergabung di dalam ikatan ini. "Saya bersyukur bisa menjadi finalis. Saya bisa menambah arti pentingnya saudara dan juga menemukan beberapa karakter serta watak teman-teman lain, dari perbedaan tersebut saya bisa menyamakan dan menyatukan beberapa pikiran. Itu merupakan pelajaran yang berharga bagi saya," ujar Ananda.
Senada dengan Ananda, Tasya Sofiatul juga merasa bangga bisa tergabung di dalam Z Face dan tentunya bersyukur bisa mendapatkan pengalaman baru.
"Tasya bersyukur kepada Tuhan yang Maha Esa sudah diberikan kesempatan bisa meraih juara photogenic. Doa dan dukungan orang di sekitar juga menjadi rasa syukur Tasya. Pengalaman dan pelajaran juga banyak Tasya dapatkan dan semoga keluarga Z Face dapat selalu kompak," tutur Tasya.
Ananda dan Tasya berharap semoga ke depannya banyak lagi yang tergabung dalam ikatan Z Face Riau dan siapapun pemenangnya mereka adalah yang benar-benar terpilih dan selalu bisa memberikan kontribusinya bagi generasi muda yang ada di Riau.
Keduanya juga mengajak para generasi Z di Riau untuk tidak melewatkan ajang pemilihan bergengsi Z Face 2021. Hanya dengan membayar biaya pendaftaran Rp80 ribu, nantinya peserta akan mendapatkan kaos keren, sertifikat dan tentunya pengalaman berharga seperti yang dirasakan oleh Ananda dan Tasya.(azr)