PEKANBARU

Buharuddin: Blanko e-KTP di Pekanbaru Masih Aman

Pekanbaru | Jumat, 11 Maret 2016 - 14:49 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pekanbaru Baharuddin mengatakan jumlah blanko untuk mencetak Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) masih aman hingga beberapa bulan kedepan.

"Jumlah blanko e-KTP hingga saat ini masih aman," ujarnya kepada Riaupos.co, Jumat (11/3/2016)

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dijelaskan Baharuddin, apabila blanko e-KTP habis maka pihaknya akan mengajukan permintaan blanko ke Pemerintah pusat, setiap kali pengajuan Disdukcapil Kota Pekanbaru hanya diberi 8000 blanko terkadang 10000.

"Jika blanko habis maka kita akan minta lagi ke pusat, yang menjadi kendala kita setiap pengajuan itu membutuhkan 30.000 - 50.000 blanko karena jumlah masyarakat yang ingin memiliki e-KTP terus bertambah," paparnya.

Sementara itu, untuk blanko Akte Kelahiran dan Kartu Keluarga (KK) jumlahnya masih juga aman untuk sepanjang tahun 2016

"Blanko KK dan Akte Kelahiran masih aman sepanjang tahun 2016, kita juga meminta kepada masyarakat Kota Pekanbaru agar mengurus kelengkapan administrasi kependudukannya," pungkasnya

Laporan: Riri R Kurnia

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook