Pohon Mati di Soekarno Hatta Ditebang

Pekanbaru | Selasa, 11 Februari 2014 - 10:44 WIB

Pohon Mati di Soekarno Hatta Ditebang
Beberapa pekerja melakukan penebangan pohon yang mati di Jalan Soekarno-Hatta, Pekanbaru, Senin (10/2/2014). Foto: lukman prayitno/riau pos

PAYUNG SEKAKI (RIAUPOS.CO) - Setelah sempat dikhawatirkan oleh sejumlah pengendara, akhirnya Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Pekanbaru melakukan penebangan terhadap 10 batang pohon mati di Jalan Soekarno Hatta, Kecamatan Payung Sekaki, Senin (10/2). Proses penebangan ini sempat membuat arus lalu-lintas macet namun tidak berlangsung lama.

Dari pengamatan Riau Pos, penebangan mulai dilakukan dari simpang Jalan Jenderal hingga dekat simpang Jalan Durian. Setelah terpangkas dan dirasa cukup aman, baru dilakukan penebangan terhadap batang pohon. Dahan yang telah dipotong juga langsung dikumpulkan dan diangkut oleh para pekerja.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Salah seorang pengendara, Andika (26) mengaku senang karena pihak DKP merespon keluhan mereka. Pasalnya selama ini para pengendara sangat khawatir ketika melintas di bawah pohon yang mati. ‘’Selama ini kami agak khawatir melintas di bawah pohon karena pohonnya sudah mati. Namun jika sudah ditebang tentu ini memberikan rasa aman kepada kami,’’ ungkapnya.

Sementara itu, Kepala DKP Kota Pekanbaru Safril menuturkan pemangkasan dan penebangan pohon mati tersebut dilakukan untuk merespon keluhan warga ataupun pengendara yang melintas di Jalan Soekarno Hatta.

 ‘’Ini untuk menjawab keluhan warga yang sampai ke kami. Sehingga langsung kami turunkan anggota sejak Sabtu kemarin mereka sudah melakukan penebangan terhadap pohon yang mati tersebut,’’ ujarnya.

Safril juga mengimbau agar warga tidak sungkan untuk memberitahukan pihaknya jika ada pohon yang mati ataupun pohon yang dirasa perlu untuk dipangkas.(l)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook