PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Polresta Pekanbaru melaksanakan Lat Pra Ops Patuh Lancang Kuning 2023. Operasi yang akan berlangsung selama dua pekan ini, tanggal 10-23 Juli. Operasi akan fokus pada tujuh pelanggaran kasat mata.
Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jefri Siagian melalui Wakapolresta AKBP Henky Poerwanto menjelaskan, para pelanggar, selain akan ditindak juga akan mendapat eduaksi dari petugas.
”Beberapa pelanggaran yang menjadi sasaran Operasi Patuh Lancang Kuning 2023 yakni, tidak menggunakan helm SNI, sabuk pengaman, melawan arus, menggunakan knalpot brong, berboncengan lebih dari satu, berkendara di bawah pengaruh alkohol, dan menggunakan handphone saat berkendara,” sebut AKBP Henky di sela-sela kegiatan Lat Pra Ops Patuh Lancang Kuning 2023, Jumat (7/7).
Wakapolresta pada kesempatan itu menyampaikan kepada seluruh peserta agar selama Operasi Patuh Lancang Kuning 2023 melaksanakan tugas dengan maksimal. Petugas juga harus mengedepankan cara-cara yang humanis dalam bertugas humanis.
”Kepada seluruh personel yang bertugas selama operasi nanti agar memiliki rencana kegiatan untuk memaksimalkan kegiatan. Sehingga apa yang menjadi tujuan operasi dapat tercapai. Bertugaslah secara maksimal, lakukan pendekatan humanis kepada masyarakat,” sebut Wakapolresta.(end)